Aksi Mata-mata Thailand Ancam Peluang Timnas U-22 di SEA Games 2019

Pelatih Thailand U-22, Akira Nishino, menyaksikan duel Vietnam vs Timnas U-22
Sumber :
  • Bongda24h

VIVA – Timnas Thailand U-22 bisa saja menjadi ancaman ambisi Timnas Indonesia U-22 untuk memuluskan langkah ke semifinal SEA Games 2019. Sebab, mereka terlihat begitu siap untuk menaklukkan Vietnam dalam partai keempat di penyisihan Grup B SEA Games 2019.

Ini Sosok Wasit yang Pimpin Duel Timnas Indonesia U-23 Vs Australia, Kontroversial Lagi?

Beban Timnas U-22 untuk lolos ke semifinal, usai kalah dari Vietnam, lebih berat. Mereka tak cuma wajib menang di dua laga pamungkas, tapi bergantung pula pada hasil yang diraih Thailand.

Di sisi lain, Thailand harus menghadapi dua lawan yang tangguh, Vietnam dan Singapura. Dan, Vietnam akan menjadi lawan terakhir bagi Thailand di laga pamungkas.

Dulu Bawa Indonesia Sabet Emas SEA Games, Pramudya Kusumawardana Kini Bela Australia

Meski baru berhadapan dengan Vietnam di laga terakhir, Thailand sudah menyiapkan diri sejak dini. Bongda24h melansir, pelatih Thailand, Akhira Nishino, datang ke Rizal Memorial Stadium.

Nishino ditemani beberapa asistennya, duduk di kursi VIP, menyaksikan laga Timnas U-22 kontra Vietnam. Pastinya, ini misi memata-matai Vietnam.

M Tahir Mendunia! Sampai Diangkat Media Vietnam, tapi Netizen Salfok ke Rizky Ridho

Terlihat, Nishino begitu seksama menonton permainan Vietnam. Matanya tak lepas dari aksi para pemain Vietnam.

Pun, dia menuliskan beberapa catatan terkait pertandingan tersebut. Aksi ini tak dilakukan Nishino, jelang Thailand menghadapi Brunei Darussalam dan Laos.

Usai peluit panjang berbunyi, Nishino langsung pergi meninggalkan bangku di Rizal Memorial Stadium, tanpa berkomentar apa pun.

Thailand saat ini menyalip Timnas U-22 di klasemen sementara Grup B SEA Games 2019. Mereka mengoleksi poin yang sama dengan Timnas U-22, enam, tapi unggul selisih gol.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya