Klasemen Liga 1, Posisi Persija Masih Belum Bergeser

Persija Berjuang Keras Tahan Imbang Persipura 1-1
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA.co.id – Persija Jakarta hanya bermain imbang 1-1 saat melawan Persipura Jayapura, Sabtu 8 Juli 2017 di Stadion Patriot Bekasi, membuat posisinya di klasemen sementara Liga 1 tidak berubah. Tim berjuluk Macan Kemayoran ini masih duduk di peringkat tujuh dengan 20 poin dari 13 laga. 

Hasil Liga 1: Persib Pesta Gol, PSIS dan Persebaya Petik 3 Poin

Sedangkan Persipura Jayapura masih membayangi PSM Makassar di puncak klasemen. Mutiara Hitam memiliki poin 23, sama dengan milik PSM. Namun, PSM lebih unggul dalam selisih gol. 

Persela Lamongan yang mengalahkan Borneo FC, 3-1 berada di peringkat delapan dengan 19 poin dari 13 laga. Persela mengalahkan Borneo FC di Stadion Surajaya, Sabtu 8 Juli 2017. 

Mental Pemain Persija Jadi Penentu Kemenangan Atas Dewa United

Borneo FC untuk sementara di peringkat 13 dengan 17 poin dari 13 laga. Pada laga sebelumnya, Selasa 4 Juli lalu Pesut Etam berhasil menaklukan Madura United 3-1. 

Perseru Serui yang menang 1-0 atas Persegres Gresik United masih berada di zona degradasi. Serui hanya mengoleksi sembilan poin dari 12 laga. Sedangkan Gresik United menempati peringkat 17 dengan enam poin dari 13 laga.

Thomas Doll Akhirnya Tersenyum
Arema FC vs Bhayangkara FC

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Bhayangkara FC Imbang, Persita Tumbang

Hasil Liga 1 antara Arema FC vs Bhayangkara FC berakhir imbang. Kekalahan dialami Persita Tangerang yang menjalani laga tandang ke markas Madura United hari ini.

img_title
VIVA.co.id
6 Maret 2024