Tekuk Persiba, Madura United Kudeta PSM Makassar

Para pemain Madura United
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Madura United mendapat hasil positif setelah menaklukkan Persiba Balikpapan di lanjutan ajang Liga 1, Senin 17 Juli 2017. Laskar Sapeh Kerab menang dengan skor tipis 1-0.

PSS Sleman Lupakan Tren Negatif demi Jauhi Zona Degradasi

Bermain di Stadion Gelora Bangkalan, tim tuan rumah tampil dominan. Peluang pertama didapat Madura United di menit ke-7 melalui Fabiano Beltrame setelah memanfaatkan umpan bola mati dari Slamet Nurcahyo, sayang sundulannya masih bisa diredam pemain belakang Persiba.

Persiba merespons di menit ke-10 melalui Marlon Da Silva. Dia melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti, namun bisa diblok oleh Fachruddin Wahyudi.

Cara PSS Sleman Benahi Tim Jelang Lawan Madura United

Akhirnya, tim tuan rumah memecah kebuntuan di menit ke-37 melalui Peter Odemwingie setelah memanfaatkan umpan mendatar dari Bayu Gatra. Skor 1-0 untuk keunggulan MU bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Persiba tampil lebih terbuka. Di menit ke-65 lagi-lagi Marlon memberikan ancaman. Dia memberikan umpan silang untuk Anwar Almubaraki namun sepakannya masih melebar.

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Bhayangkara FC Imbang, Persita Tumbang

Jual beli serangan terjadi di 10 menit jelang laga berakhir namun tidak ada gol tambahan tercipta. Skor 1-0 untuk keunggulan Madura United bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Atas hasil ini, MU sukses mengkudeta PSM Makassar di puncak klasemen Liga 1 dengan raihan 28 poin dari 15 laga. Sedangkan Persiba masih berada di posisi juru kunci dengan raihan lima poin dari 15 laga.

Susunan Pemain

Madura United: Angga Saputra, Andik Rendika Rama, Rendy Siregar (Guntur Ariyadi 54'), Fachruddin Wahyudi, Fabiano Beltrame, Asep Berlian, Fandi Eko Utomo (Engelberd Sani 60'), Slamet Nurcahyo, Bayu Gatra, Greg Nwokolo (Rizky Dwi Febrianto 82'), Peter Osaze Odemwingie.

Persiba Balikpapan: Yoewanto Stya Beny, Yudi Khoirudin, Frengky Turnando (Heri Susanto 80'), Arhdi Yuniar, Absor Fauzi (Robi Kriswantoro 46'), Dirkir Kohn Glay, Alfath Faathier, Bryan Cesar Ramadhan, Anwar Almubaraki, Siswanto (Ilham Irhas 84'), Marlon Da Silva.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya