Masih Adaptasi, Pemain Australia Ini Tetap Jadi Andalan MU

Pemain asing Madura United, Cameron Watson
Sumber :
  • instagram.com/cam8710_

VIVA.co.id – Laga tandang Madura United (MU) ke kandang Bali United pada 13 Agustus 2017 mendatang seolah menjadi panggung bagi pilar Asia baru milik skuat Sape Kerrab, Cameron Watson. Pemain asal Australia itu tentunya kembali dinantikan aksinya usai melakoni debut melawan Persela Lamongan, pekan lalu.

Cara PSS Sleman Benahi Tim Jelang Lawan Madura United

Dalam penampilannya selama 45 menit, Watson memang terlihat belum beradaptasi betul dengan pola permainan MU. Dua kesalahan antisipasi bola bahkan hampir menyebabkan MU mengalami kebobolan.

Kendati demikian, peran Watson di lini tengah MU mendapatkan pujian dari pelatih Gomes Oliviera yang menyebut pemainnya itu memiliki skill dan kemampuan yang dibutuhkan. Gomes pun berdalih jika Watson memang belum bisa beradaptasi dengan cuaca saat berlaga dengan atmosfer sepakbola Indonesia.

Hasil Liga 1: Arema FC Vs Bhayangkara FC Imbang, Persita Tumbang

“Dia terlihat kaget. Itu biasa sebagai penampilan pertama dalam pertandingan. Dia pasti akan cepat menyesuaikan dengan pertandingan di Indonesia. Karena dia memiliki kemampuan dan skill untuk itu,” ungkap Gomes, dilansir situs resmi klub.

“Watson jangan disamakan dengan siapapun. Dia memiliki gaya dan cara bermain sendiri, kemampuan pemain ini dapat membantu tim ini menjadi yang terbaik di kompetisi ini,” tegas Gomes. (one)

Witan Sulaeman Kecewa Sampai Banting Botol
Pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic.

PSS Sleman Lupakan Tren Negatif demi Jauhi Zona Degradasi

PSS Sleman terus melakukan upaya perbaikan tim untuk menghindari zona degradasi Liga 1 musim 2023/2024. PSS Sleman diuntungkan dengan jeda pertandingan internasional.

img_title
VIVA.co.id
20 Maret 2024