Maitimo Sebut Nasib Belanda Tak Jauh Beda dengan Persib

Gelandang Persib Bandung, Raphael Maitimo
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id - Kekecewaan mendalam dirasakan gelandang Persib Bandung, Raphael Maitimo setelah negara kelahirannya, Belanda gagal lolos ke Piala Dunia 2018 di Rusia.

Raphael Varane Pensiun dari Timnas Prancis

Timnas Belanda gagal lolos setelah hanya menghuni peringkat ketiga klasemen akhir Grup A kualifikasi Piala Dunia. Mereka harus merelakan posisi pertama dan kedua kepada Timnas Prancis dan Swedia.

"Saya sangat kecewa karena ini (Belanda) tim besar sekali banyak pemain yang bagus, ini sedikit seperti Persib musim ini, banyak pemain berkualitas tapi hasil kurang bagus," ujar Maitimo di Mess Persib, Bandung, Rabu 11 Oktober 2017.

Pamer Foto Ini di Instagram, Paul Pogba Banjir Hujatan dari Fans Juventus

Mantan pemain Feyenoord ini mengaku sempat menyaksikan laga pamungkas Belanda kontra Swedia dini hari tadi. Meski tak lolos, Maitimo tetap menaruh hormat dengan perjuangan Arjen Robben dan kawan-kawan.

"Cuma babak pertama, saya capek (ngantuk). Tapi saya sudah lihat di youtube highlight dan sudah bicara sama keluarga di Belanda dan semua kecewa, tapi saya harus hormat pemain selalu bikin terbaik untuk tim," tuturnya.

Ketika Hujan 7 Gol Terjadi dalam Duel Timnas Argentina Vs Prancis di Piala Dunia

Tanpa Timnas Oranje diakui Maitimo Piala Dunia bakal kurang gereget. Pasalnya, Belanda mempunyai sejarah panjang dan dihuni pemain-pemain berkualitas.

"Betul sekali karena ini tim besar, sejarah sangat besar tapi ini sepakbola. Kita lihat Islandia bisa main di Piala Dunia untuk pertama kali, ini tim kecil masuk Piala Dunia dan Belanda tidak," ujarnya.

Raphael Varane

Akhir Kisah Raphael Varane dengan Timnas Prancis, Mimpi Jadi Kenyataan

Raphael Varane memutuskan pensiun dari Timnas Prancis. Dia mengumumkan keputusan ini pada Kamis malam WIB 2 Februari 2023. Pensiun di usia 29 tahun sangat mengejutkan.

img_title
VIVA.co.id
2 Februari 2023