Persija dan Pusamania Masih Sama Kuat di Babak I

Pemain Persija di laga melawan Arema FC.
Sumber :
  • Dok. Media Persija

VIVA – Pusamania Borneo dan Persija Jakarta  masih sama kuat di babak pertama dalam bentrokan kedua tim di lanjutan ajang Liga 1, Sabtu 28 Oktober 2017. Kedua tim menutup babak pertama dengan skor 0-0. 

Persija Kalah Beruntun di 3 Pertandingan, Ini Kata Pelatih

Bermain di Stadion Segiri, kedua tim tampil berimbang. Peluang pertama diciptakan tim tuan rumah di menit ke-8 melalui sepakan dari Asri Akbar namun masih bisa diantisipasi oleh penjaga gawang Persija, Muhammad Rizky Darmawan. 

Persija merespons, Bruno Da Silva hampir mencetak gol pembuka di menit ke-23 sayang sepakannya masih melebar. Skor masih 0-0. 

Pelatih Persija Setuju Syahrian Abimanyu Kena Kartu Merah Lawan Borneo

Di menit ke-32 kemelut terjadi di depan gawang Persija, beruntung Rizky masih bisa mengantisipasi serangan. Tidak ada gol tercipta, skor 0-0 bertahan hingga turun minum. 

Susunan Pemain: 

Syahrian Abimanyu Kartu Merah, Persija Dikalahkan Borneo FC

Pusamania Borneo: Muhammad Ridho, Diego Michiels, Abdul Rahman, Kunihiro Yamashita, Matheus Henrique Do Carmo Lopes, Flavio Beck Junior, Asri Akbar, Sultan Samma, Terens Puhiri, Lerby Eliandry, Patrich Steve Wanggai. 

Persija Jakarta: Muhammad Rizky Darmawan, Michael Yansen Orah, Ryuji Utomo, Gunawan Dwi Zahyo, Muhammad Hargianto, Rohit Chand, Fitra Ridwan, Novri Setiawan, Bambang Pamungkas, Rudi Widodo, Bruno Da Silva Lopes. 
 

Pelatih Persija Jakarta, Sudirman

Pelatih Persija Akui Keganasan Borneo FC

Pelatih Persija, Sudirman mengakui Borneo FC layak menang atas timnya. Dia juga menilai para pemainnya masih sering melakukan kesalahan.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2022