Hilangnya Nama Atep di Skuat Persib Terungkap

Kapten Persib, Atep Rizal
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Menghilangnya nama Atep dari susunan pemain Persib Bandung kala menjamu Mitra Kukar, Jumat, 27 Oktober 2017, masih menyisakan tanda tanya. Asumsi dan spekulasi bahkan berkembang usai laga tersebut.

Dihajar Persib Bandung, Persebaya Surabaya Siap Bangkit Demi Hindari Degradasi

Ini merupakan kedua kalinya kapten bernomor punggung 7 ini tak masuk dalam skuat Maung Bandung. Pernyataan pun muncul dari dokter tim Persib, Raffi Ghani terkait hal tersebut.

Menurut Raffi, Atep terpaksa absen karena menderita cedera di bagian paha kanan.

Pengakuan Mengejutkan David Da Silva Usai Hattrick ke Gawang Mantan

"Atep merasakan rasa tidak nyaman pada lipat paha kanannya. Daripada dipaksakan dan hasilnya tidak optimal, akhirnya diputuskan tidak masuk dalam daftar susunan pemain," ungkap Raffi, dilansir situs resmi Liga 1.

Dokter yang sudah bersama Persib sejak musim 2009 ini menambahkan jika cedera yang diderita Atep tidak terlalu serius. "Insya Allah cedera itu enggak serius karena dalam pemeriksaan tidak didapat kelainan," katanya.

Persib Bandung Tampil Lepas Usai Pastikan Tiket ke Championship Series

Penanganan pun sudah dilakukan untuk memulihkan cedera pemain berjuluk "Lord" ini. Selain memberi obat, anjuran agar Atep tak terlalu banyak membebani paha kanannya juga disarankan oleh Raffi.

"Perawatan awal, saya kasih obat dan dia diistirahatkan dari gerakan yang membebani bagian yang dikeluhkan. Dan sepertinya nanti akan dilakukan pemeriksaan lanjutan berupa USG atau ultrasonografi," ujar Raffi. (ase)

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar

Persib Bandung Bertekad Sapu Bersih 2 Laga Sisa

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar, berharap anak asuhnya bisa menyapu bersih dua pertandingan sisa di regular series Liga 1 2023/2024.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024