Penyebab Utama Penampilan Pogba Tak Konsisten Bersama MU

Gelandang Manchester United, Paul Pogba
Sumber :

VIVA – Penampilan Manchester United hingga pekan 8 Premier League masih jauh dari harapan. MU masih tertahan di posisi 8 dengan 13 poin.

Zinedine Zidane Pilih Manchester United Ketimbang Bayern Munich

Kondisi ini diperparah dengan perseteruan beberapa pemain dengan manajer Jose Mourinho. Yang paling terlihat tentu perselisihan antara sang manajer dengan Paul Pogba.

Situasi ini menjadi perhatian banyak kalangan, terutama dari legenda MU. Salah satunya Paul Scholes.

Prediksi Premier League: Manchester United vs Sheffield United

Scholes menyebut Pogba tak seharusnya membesarkan egonya sendiri. Sebab, penampilannya di lapangan juga masih naik turun.

Pria asal Inggris itu mencontohkan ketika bermain melawan Wolverhampton Wanderers. Dia menilai penampilan pemain berpaspor Prancis itu bisa berubah drastis hanya dalam beberapa menit.

Prediksi Premier League: Everton vs Liverpool

"Dia (Pogba) bisa melakukan hal-hal yang baik dalam pertandingan. Operan dan dribble yang bagus. Namun, lima menit kemudian, dia melakukan satu hal buruk seperti otaknya seakan tak bekerja," kata Scholes diikutip Mirror.

"Seperti saat melawan Wolves, dia menunjukkan sentuhan yang bagus kepada Fred. Tapi, hanya berselang beberapa menit, dia kehilangan bola yang berujung pada gol," jelasnya.

Scholes memiliki analisanya sendiri terkait masalah ini. Menurutnya, semua ini tak akan terjadi jika Pogba tak terlalu pamer kemampuan. "Ini semua karena dia ingin menunjukkan betapa bagusnya dia," ujar pria yang selama kariernya hanya membela MU.

Pria 43 tahun itu mengacu pada performa Pogba ketika masih di Juventus. Di sana, dia bermain dengan benar karena masih ada pemain yang lebih besar darinya seperti Andrea Pirlo, Gianluigi Buffon, dan Claudio Marchisio. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya