Babak I Leicester City Vs Arsenal, Tim Tamu Dapat Kartu Merah

Pertandingan Leicester City vs Arsenal
Sumber :
  • twitter.com/LCFC

VIVA – Leicester City menjamu Arsenal di King Power Stadium dalam pertandingan lanjutan Premier League, Minggu 28 April 2019. Di babak pertama, kedua tim bermain imbang 0-0.
 
Bermain di kandang sendiri membuat semangat pemain Leicester meningkat. Skuat asuhan Brendan Rodgers memiliki beberapa peluang, salah satunya melalui sundulan Wilfred Ndidi yang sukses dihalau oleh kiper Arsenal, Bernd Leno.

Reaksi Elkan Baggott Usai Ipswich Town Promosi ke Premier League

Peluang kedua Leicester didapatkan ketika pertandingan memasuki menit ke-32. Sayangnya, Jamie Vardy yang memiliki peluang tersebut belum bisa memaksimalkannya.

Arsenal terpaksa bermain dengan 10 orang usai Ainsley Maitland-Niles diganjar kartu merah oleh wasit pada menit 37. Dia mendapat kartu kuning kedua akibat pelanggaran keras.

Klub Elkan Baggott, Ipswich Town Resmi Promosi ke Premier League

Meski unggul jumlah pemain dan bermain dominan di sisa waktu babak pertama, namun skor tetap bertahan imbang 0-0. Catatan statistik menunjukkan Leicester unggul penguasaan bola mencapai 73 persen.

Susunan Pemain:

Arsenal Kedinginan di Puncak Usai Bantai Bournemouth

Leicester City: Kasper Schmeichel; Harry Maguire, Jonny Evans, Hamza Choudhury, Ben Chilwell, Ricardo Pereira, Wilfred Ndidi, Youri Tielemans, James Maddison, Marc Albrighton, Jamie Vardy.

Arsenal: Bernd Leno; Sokratis Papastathopoulos, Shkodran Mustafi, Ainsley Maitland-Niles, Granit Xhaka, Lucar Torreira, Alex Iwobi, Henrikh Mkhitaryan, Alexandre Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang.

Penyerang Manchester City, Erling Haaland

Kata Pep Guardiola Usai Erling Haaland Cetak 4 Gol Lawan Wolves

Pep Guardiola yakin Erling Haaland sudah kembali menjadi striker ganas setelah sang mencetak empat gol dalam kemenangan 5-1 Manchester City atas Wolves.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024