Hadapi Chelsea, Liverpool Tak Mau Ulangi Kesalahan Seperti Lawan Leeds

Winger Liverpool, Mohamed Salah, merayakan gol ke gawang Leeds United
Sumber :
  • The Guardian

VIVA – Duel panas bakal tersaji pada pekan ke-2 Premier League 2020/2021 yang mempertemukan Chelsea versus Liverpool. Laga tersebut bakal digelar di Stamford Bridge, pada Minggu 20 September 2020.

Mikel Arteta Berharap Lebih dari Kapten Arsenal

Bagi Liverpool, duel melawan Chelsea dipastikan tidak akan mudah. Apalagi, peluang kedua tim untuk memenangkan pertandingan sama besarnya. Kesalahan kecil mungkin akan menentukan hasil akhir laga nanti.

Baca Juga: Superioritas Liverpool Jadi Teror Mengerikan Chelsea

Chelsea Bikin Mikel Arteta Terkesan

Kubu The Reds pun berusaha untuk tidak mengulangi kesalahan, terutama di lini belakang. Barisan pertahanan Liverpool harus tampil lebih baik dibandingkan pertandingan pertama kontra Leeds United.

Di laga tersebut, Liverpool harus berjuang keras untuk menang tipis 4-3 atas Leeds, meski bermain di kandang sendiri. Hujan gol yang terjadi di pertandingan itu lantaran kedua tim sama-sama melakukan kesalahan di lini pertahanan.

Zinedine Zidane Pilih Manchester United Ketimbang Bayern Munich

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, saat melakukan team talk di pinggir lapangan

Selepas pertandingan itu, manajer Liverpool, Juergen Klopp, langusng mengevaluasi kondisi timnya. Selama latihan jelang melawan Chelsea, Klopp dan para pemain Liverpool berupaya menghilangkan kekuarangan pada pertandingan pertama.

"Kami memulai musim ini dengan sangat dini. Jadi, kami menjalani pekan kerja yang intens dan membuat kami harus bekerja pada hal-hal yang menentukan. Banyak hal yang bagus pada pertandingan pertama, tapi ada juga beberapa hal yang tidak begitu bagus," ujar Klopp, seperti dikutip situs resmi Liverpool, Minggu 20 September 2020.

"Saya pun memahami itu, tetapi ini adalah pertandingan pertama, jadi kami tidak membuatnya kurang penting atau lebih penting dari yang dipikirkan. Cukup dikerjakan dengan evaluasi, dan gunakan itu sebagai satu rujukan," katanya.

Baca Juga: Liverpool Cuek soal Jadwal Neraka di Awal Musim Premier League

Klopp berharap, hasil evaluasi dan latihan sebelumnya bisa ditunjukkan saat bertandang ke markas The Blues. Ia pun meminta kepada anak asuhnya untuk tampil lebih baik jika tidak ingin mengalami kesulitan.

"Sepanjang sisa pekan ini, kami sudah menjalani hal yang benar-benar bagus. Jadi, sekarang kami harus memastikan bahwa kami dapat mengubahnya di lapangan karena kami ingin menjadi yang terbaik. Jika tidak, itu bisa menjadi sangat rumit," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya