3 Striker Kulit Hitam yang Bisa Jadi Inspirasi Lukaku di MU

Bomber Manchester United, Romelu Lukaku
Sumber :
  • Twitter/@ManUtd

VIVA.co.id – Romelu Lukaku telah resmi berseragam Manchester United. Pemain berpaspor Belgia itu diboyong Setan Merah dari Everton dengan mahar sebesar £75 juta, atau hampir Rp1,3 triliun.

Declan Rice: Rodri Salah Satu Pemain Terbaik di Dunia

Kedatangan Lukaku, tentu disambut gembira oleh seluruh perangkat MU. Hal itu sangat wajar, mengingat kontribusinya pada timnya terdahulu.

Empat musim membela The Toffees, dia berhasil melesakkan 71 gol dari 133 penampilan di semua ajang. Fakta tersebut, tentu menjadi torehan yang cukup mengilap dari pemain 24 tahun.

Haaland Setuju Odegaard Bisa Bikin Man City Makin Hebat, tapi ...

Selain itu, sosoknya juga diharapkan mampu menjadi tumpuan Setan Merah sepeninggal Zlatan Ibrahimovic. Dengan postur tubuh yang sama-sama besar, Lukaku sangat andal di bola bawah dan atas.

Jika dirunut ke belakang, sudah cukup lama sejak terakhir kali Setan Merah membeli striker berkulit hitam. Terakhir, ketika Sir Alex Ferguson mendatangkan Louis Saha pada 2004.

Real Madrid Incar Bintang Muda Manchester United

Meski begitu, para striker berkulit hitam tersebut tak bisa dipandang sebelah mata. Mereka tetap mampu memberi prestasi bagi MU selama merumput di Old Trafford.

Berikut, tiga nama striker MU berkulit hitam yang bisa menjadi inspirasi Lukaku untuk meraih sukses di Old Trafford:

1. Andy Cole

Pemain berpaspor Inggris ini bergabung ke sisi Old Trafford pada Januari 1995, setelah ditransfer dari Newcastle United. Cole merupakan salah satu penyerang kulit hitam yang sukses saat berkarier dengan MU.

7,5 musim berkostum The Red Devils, Cole melesakkan 121 gol dari 275 penampilan di semua ajang. Momen paling diingat Cole, tentu saat membawa MU meraih treble winner pada musim 1998/1999.

2. Dwight Yorke

Pemain berpaspor Trinidad dan Tobago ini tiba di Old Trafford pada musim panas 1998. Dia langsung menjadi pasangan sehati Cole di lini depan MU.

Yorke langsung menikmati kesuksesan instan di musim perdananya bersama MU dengan mempersembahkan treble winner. Empat musim di Old Trafford, Yorke mencetak 65 gol dari 147 penampilan.

3. Louis Saha

Pemain berpaspor Prancis ini bergabung dengan MU pada Januari 2004, setelah diboyong dari Fulham. Selama 4,5 musim berseragam MU, dia mencetak 42 gol dari 124 penampilan.

Jumlah golnya memang terbilang sedikit. Sebab, kala itu dia kalah saing dengan Ruud van Nistelrooy dan Wayne Rooney.

Meski begitu, dia mampu membantu Setan Merah meraih dua gelar Premier League, satu gelar Piala Liga, dan satu gelar Liga Champions. Uniknya, setelah itu dia hijrah ke Everton. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya