5 Pemain Tim Promosi Ini Bersinar di Premier League

Gelandang Huddersfield Town, Aaron Mooy (10) melakukan selebrasi
Sumber :
  • Reuters/Ed Sykes

VIVA – Premier League merupakan salah satu kompetisi paling ketat di dunia. Kejutan demi kejutan datang tiap pekan. Saat Manchester United kalah dari tim promosi misalnya.

Bikin Quattrick Lawan Everton, Cole Palmer Sejajar Erling Haaland dalam Daftar Top Skor

Huddersfield Town yang baru bergabung Premier League musim 2017/2018 ini menyedot perhatian setelah berhasil membuat kejuatan dengan mengalahkan tim kandidat juara, Manchester United, 2-1.

Melansir Sportskeeda, Senin 30 Oktober 2017, ada tim promosi di Premier league. Selain Huddersfield ada Newcastle United dan Brighon. 

Pemain Chelsea Rebutan Penalti, Mauricio Pochettino: Ini Seperti Anak Kecil Memalukan

Meski berstatus tim promosi, tiga tim ini tak jelek-jelek amat performanya di Premier League. Berdasarkan klasemen sementara di situs resmi Premier League, Newcastle menempati peringkat 8 dengan 14 poin, Brighton dan Huddersfield berada di posisi 12 dan 13 dengan sama-sama mengemas 12 poin.

Performa tak mengecewakan klub promosi ini tak lepas dari kejelian pelatih meracik taktik dan juga adanya pemain yang tampil gemilang. 

Hasil Lengkap: Bayer Leverkusen Juara Bundesliga, Liverpool dan Arsenal Tumbang

Berikut ini 5 pemain dari klub promosi itu yang terbilang bersinar di Premier League sejauh ini.

1. Jamaal Lascelles (Newcastle United)

Kapten Newcastle United Jamaal Lascelles

Jamaal Lascelles merupakan kapten termuda di Premier League. Umurnya saat ini 23 tahun. Jamaal baru berusia 22 tahun ketika manajer Newcastle, Rafa Benitez, mempercayakan ban kapten kepadanya.

Berposisi sebagai center back, tak menghalangi Jamaal mencetak gol. Dia telah mencetak 2 gol dalam 8 penampilannya bersama Newcastle di Premier League musim ini. Soal menjaga area pertahanan dia cukup tangguh.

"Jamaal, ketika kamu bicara tentang center back, bek Inggris, bek muda, kapten tim dan masih sangat muda, kamu bicara tentang pemain sarat potensi," kata Benitez.

2. Christopher Schindler (Huddersfield Town)

Pemain berusia 27 tahun dari Jerman ini mampu berperan sebagai palang pintu tangguh Huddersfield Town. Perannya tak kecil saat tim promosi itu mengalahkan Manchester United 2-1.

Data Whoscored menunjukkan dia dua kali menjadi man of the match dalam laga Huddersfield di Premier League. 

3. Aaron Mooy (Huddersfield Town)

Pemain 27 tahun asal Australia ini menjadi sorotan setelah berhasil menjebol gawang David De Gea sekaligus memberikan MU kekalahan pertama di Premier League.

Menurut Whoscored, dia telah mencetak 2 gol dan 1 assists musim ini. Mengingat posisinya sebagai pemain tengah dan bisa mencetak gol, pemain ini tak bisa dianggap enteng.

4. Matt Ritchie (Newcastle United)

Tendangan gelandang Newcastle United, Matt Ritchie, ke pemain Swansea

Matt Ritchie baru bergabung dengan Newcastle musim ini. Sebelumnya dia bermain untuk Bournemouth dan Portsmouth.

Meski tidak mencetak gol sampai saat ini, Ritchie menjadi raja assists di Newcastle. Dia telah menyodorkan 4 umpan yang berhasil dikonversi menjadi gol oleh rekan-rekannya.

5. Shane Duffy (Brighton & Hove Albion)

Pemain Blackburn Rovers, Shane Duffy

Centre-back asal Irlandia ini tangguh sebagai benteng Brighton. Dia jago dalam duel udara. Dalam 10 penampilannya di Premier League, Duffi cukup sering menyapu dengan sukses serangan lawan. 

Dalam setiap laga dia hampir selalu berhasil dalam melakukan blok serangan. Bila dibandingkan dengan Jamaal dari Newcastle atau Schindler dari Huddersfield dia kalah dalam hal kontribusi menyerang. Dia tidak mencatatkan gol, karena memang itu bukan tugas bek, bukan? (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya