Mourinho yang Berjuang Lanjutkan Tradisi Ferguson di MU

Manajer Manchester United, Jose Mourinho
Sumber :
  • Reuters/Jason Cairnduff

VIVA – Bukan cuma bergelimang prestasi, Sir Alex Ferguson juga tercatat sebagai manajer yang jeli dalam melihat kemampuan pemain muda saat masih menangani Manchester United. Tak jarang, Ferguson memunculkan bakat-bakat muda untuk dipromosikan ke tim utama.

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Tak jarang dari mereka yang menjelma menjadi bintang. David Beckham adalah salah satunya.

Beckham menjadi salah satu pemain akademi MU yang sukses di pentas profesional. Bahkan, dia menjelma jadi idola di Old Trafford sebelum akhirnya pindah ke Real Madrid.

Manchester United Diganggu COVID-19 Jelang Lawan Atletico Madrid

Kesuksesan Ferguson dalam mempromosikan pemain muda membuat manajer MU saat ini, Jose Mourinho, termotivasi. Dia bertekad  mencari satu pemain muda bertalenta yang bisa menjadi idola selanjutnya di Theatre of Dream.

Mourinho memulainya dari sosok Scott McTominay. The Special One menilai McTominay punya potensi besar untuk menjadi bintang masa depan MU.

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United

Tak mudah bagi McTominay untuk merebut tempat di skuat utama. Sebab, dia harus bersaing dengan pemain kelas dunia macam Paul Pogba, Ander Herrera, dan Nemanja Matic.

Namun, Mourinho punya trik untuk McTominay agar bisa berkembang. Dia berniat memainkan McTominay di sejumlah laga MU.

"Kalian bisa menurunkan seseorang main selama 10 menit. Kemudian, pemain menghilang dan Anda berkata, 'Oh, ada 40 pemain yang cetak debut bersama saya'. Tapi, tak ada satu pun yang jadi pilar," kata Mourinho dilansir Daily Mirror.

"Saya merasa apa yang terjadi dengan Jesse Lingard dan Marcus Rashford akan menimpa McTominay. Sebab, dia tak akan meninggalkan klub. Demi menapaki jejak, penting untuk tahu pola seperti apa yang dipakai. Saya akan menerapkannya kepada McTominay," lanjut dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya