Mulai Bangkit, Milan 'Pede' Bisa Susul Inter

Pertandingan Derby della Madonnina antara AC Milan kontra Inter Milan pada musim lalu.
Sumber :
  • Twitter/@acmilan

VIVA - Gelandang AC Milan, Giacomo Bonaventura, yakin Il Diavollo Rosso bisa merebut posisi keempat yang saat ini dihuni oleh rival sekota mereka, Inter Milan. Keyakinan tersebut tak lepas dari keberhasilan AC Milan yang sanggup mengukir 10 pertandingan tak terkalahkan di semua kompetisi.

5 Fakta Menarik Inter Milan Juara Serie A Musim 2023/2024

Bonaventura menjadi aktor dalam kemenangan 1-0 AC Milan atas Sampdoria dalam lanjutan pertandingan Serie A. Hasil tersebut membuat AC Milan mulai mengancam tim-tim papan atas di klasemen sementara Serie A.

Berkat kemenangan ini, Milan berada di posisi ke-7 Serie A dengan raihan 41 poin dari 25 laga.  Mereka masih terpaut tujuh poin dari rival sekotanya, namun gelandang berusia 28 tahun itu merasa tak ada kerenggangan yang cukup jauh.

Simone Inzaghi Kangkangi Jose Mourinho Usai Inter Milan Juara Liga Italia

Liga Europa mungkin akan menjadi cara terbaik bagi Milan untuk lolos langsung ke Liga Champions musim depan. Rossoneri masih berkesempatan meraih gelar juara di kompetisi tersebut setelah pada babak 32 besar leg pertama melawan Ludogorets mereka menang 3-0.

Tapi Bonaventura yakin posisi keempat saat ini sudah berada di jangkauan Milan. Bersama rekan-rekannya mereka akan berjuang hingga akhir musim ini untuk menemukan bentuk terbaik.

Pembelaan Pelatih AC Milan Usai Inter Milan Pesta Juara di San Siro

"Kami bahagia, kami melakukannya dengan baik dan ada suasana yang hebat di dalam tim," kata Bonavetura kepada Mediaset Premium.

"Kami harus terus seperti ini. Ini adalah pertunjukan yang bagus, meski mungkin kami bisa membunuhnya dari awal. Kami dalam kondisi bagus dan hasilnya akan datang," tambahnya. (ase)

Emil Audero Mulyadi rayakan Scudetto Inter Milan

Komentar Calon Kiper Timnas Indonesia Usai Bawa Inter Milan Sabet Scudetto

 Inter Milan sukses memastikan diri merebut Scudetto Serie A yang ke-20. Ternyata, ada 'orang Indonesia' yang ikut membantu La Beneamata merebut bintang kedua.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024