Transfer Ronaldo ke Juve Bisa Acak-acak Bursa Pemain di Eropa

Jersey Juventus dengan nama punggung Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • REUTERS/Massimo Pinca

VIVA – Kepindahan Cristiano Ronaldo tak hanya akan berdampak pada Juventus atau Real Madrid saja. Bursa pemain di Eropa, juga bisa mendapatkan efek dari kepindahan Ronaldo ke Juve.

Prediksi LaLiga: Real Madrid vs Barcelona

Banyak dari Anda yang bertanya, bagaimana bisa kepindahan Ronaldo berpengaruh terhadap pasar pemain di Eropa. Harga? Bukan, karena sebenarnya standar harga pemain di Eropa memang sudah rusak.

Dampak nyata adalah nantinya akan banyak pemain yang kehilangan tempat utamanya. Mari kita runut dahulu dari Juve.

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Kehadiran Ronaldo mengancam posisi beberapa pemain di sektor depan Juve. Gonzalo Higuain dan Paulo Dybala adalah deretan nama yang kemungkinan bisa saja pindah ke klub lain usai kedatangan Ronaldo.

Mediaset melansir, usai Ronaldo datang, Juve berpikiran menjual Higuain. Tak sulit bagi Juve mencari klub peminat Higuain. Sebab, Chelsea yang nantinya ditangani Maurizio Sarri, siap menampung Higuain.

Kuota Eropa Lengkap! Berikut 24 Tim yang Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Sementara, Dybala saat ini tengah diincar oleh Liverpool. Pastinya, The Reds akan membuang satu pemain untuk merampingkan skuat.

Kehadiran Higuain di Chelsea juga pastinya akan makan korban. Alvaro Morata yang kemungkinan jadi tumbal kedatangan Higuain.

Usai diterpa berbagai cedera, Morata mengalami penurunan performa yang drastis. Perlahan, tempatnya di starting XI Chelsea dikudeta oleh Olivier Giroud. Bisa jadi, Morata akan pergi dan Giroud bertahan demi bersaing dengan Higuain nantinya.

Morata besar kemungkinan akan merapat ke Bayern Munich. Kehadiran Morata juga bakal memakan satu korban.

Robert Lewandowski, yang memang sudah memberikan sinyal hengkang, bisa pindah ke klub lain dalam beberapa bulan ke depan. Dan, klub yang paling memungkinkan dapat Lewandowski adalah Madrid.

Sejauh ini kita belum bahas Madrid. Siapa kira-kira pemain yang akan mereka rekrut demi gantikan pos Ronaldo?

Dalam artikel sebelumnya, ada tiga pemain yang dirasa pas oleh Madrid menggantikan Ronaldo. Mereka adalah Eden Hazard, Kylian Mbappe, dan Neymar.

Tapi, dari tiga nama tersebut, Hazard yang paling masuk akal untuk direkrut. Secara gaya main, Ronaldo dan Hazard memang beda.

Persamaannya adalah, Ronaldo dan Hazard sama-sama punya bakat pemimpin. Meski, Hazard saat ini masih berada dalam fase belajar untuk menjadi kapten, bersama Timnas Belgia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya