Terkuak, Tanda-tanda Suarez Gabung Juventus

Striker Barcelona, Luis Suarez
Sumber :
  • Instagram/@luissuarez9

VIVA – Tanda-tanda Luis Suarez bakal gabung Juventus perlahan terkuak. Suarez ketahuan berada di Perugia, Italia, pada Kamis 17 September 2020 waktu setempat.

Tak Dipakai MU, Pemain Ini Malah Jadi Incaran Dua Raksasa Italia Juventus dan AC Milan

Ternyata, Suarez menyambangi Italia untuk menjalani ujian bahasa Italia di Universita degli Stranieri. Ujian tersebut merupakan bagian dari proses mendapatkan paspor Italia.

Hasilnya sangat mencengangkan, bomber asal Uruguay itu telah selesai menjalani tes selama sekitar 40 menit saja dan dinyatakan lulus. Football Italia melaporkan, Suarez meninggalkan lokasi tes membawa tabung berisi diploma tanda lulus ujian.

Kisah Inspiratif Cristiano Ronaldo dari Masa Kecil yang Sulit Menuju Puncak Kejayaan

Baca Juga: Tragis, Pelatih Arab Saudi Dipecat karena Ulah Timnas Indonesia U-19

Paul Pogba Umroh di Bulan Ramadhan, Netizen Salfok pada Sosok Ini

Dengan dinyatakan lulusnya Suarez, Juventus kini sudah bisa mempercepat proses negosiasi dengan pemain 34 tahun tersebut. 

Sebab, sebelumnya Juventus terganjal aturan yang berlaku di Serie A, yakni setiap klub maksimal memiliki tiga orang pemain berpaspor non Uni Eropa (UE).

Meski berkewarganegaraan Uruguay, Suarez bisa mengajukan permohonan mendapat paspor Italia karena sang istri, Sofia Balbi. Sebab, pasangan hidupnya itu memiliki keturunan Italia.

Juventus sebelumnya dikabarkan telah menemukan kesepakatan dengan Barca untuk memboyong Suarez. I Bianconeri setuju membayar mahal 1,5 juta euro atau sekitar Rp26,3 miliar. 

Keberadaan Suarez tentu akan menjadi keuntungan bagi Juventus setidaknya untuk beberapa tahun ke depan. Pasalnya, selain harganya yang relatif rendah, Suarez sudah teruji ketajamannya.

Selama enam tahun bersama Barcelona 2014-2020, Suarez mencatatkan 198 gol dan 109 assist dalam 238 laga di semua kompetisi

Musim lalu, Luis Suarez masih mampu mengukir 21 gol dan 12 assist dalam 36 pertandingan, kendati harus menepi lama akibat cedera.

Penyerang AS Roma, Edin Dzeko

Baca Juga: Dennis Rodman Beberkan Pengalaman Pertama Kali Onani

Suarez sebenarnya bukan satu-satunya pemain yang dirumorkan bakal gabung dengan Juventus. Sebelumnya, Juventus telah lebih dulu dikaitkan dengan striker AS Roma, Edin Dzeko.

Dikutip Football Italia, Juventus saat ini masih bernegosiasi untuk mencari angka yang pas demi membajak eks bomber Manchester City itu ke Allianz Stadium. Disinyalir, proses transfer ini tak akan berlarut-larut. Dalam waktu dekat, kesepakatan bakal tercapai.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya