Spalletti Belum Berani Pasang Target di Inter

Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti
Sumber :
  • REUTERS/Alberto Lingria

VIVA.co.id - Luciano Spalletti masih belum berani memasang target usai resmi menukangi Inter Milan. Meskipun, dirinya dituntut untuk mengembalikan La Beneamata ke papan atas Serie A.

Terpopuler: Sindiran Timnas Vietnam, Respons Kurnia Meiga

Eks pelatih AS Roma ini menggantikan posisi Stefano Pioli yang dipecat pada akhir musim lalu. Inter memang sulit untuk bisa bersaing merebut gelar juara sejak ditinggal Jose Mourinho pada 2010 silam.

Pencapaian terbaik La Beneamata hanya finis keempat pada 2015-16,sedangkan di musim ini finis di posisi tujuh. Spalletti sendiri mengaku belum berani memasang target timnya pada Serie A musim depan.

Tendangan Penalti Lautaro Martinez 'Terbang ke Langit', Ini Kata Pelatih Inter Milan

"Posisi liga? Kami harus hati-hati, posisi bisa menipu. Bagaimana pun, seperti yang dikatakan kepada saya di pesawat, memikirkan sebuah posisi liga saat ini adalah hal yang tidak sopan," ucap Spalletti di Football Italia.

"Tetap saja, hal itu menempatkan Anda dengan kemungkinan bermain untuk (piala) Eropa dan jarak perolehan angka kami pada musim lalu memperlihatkan bahwa sesuatu harus diubah dari akarnya," sambungnya.

Hasil 16 Besar Liga Champions Atletico Madrid Vs Inter Milan

Sementara itu, Spalletti juga menyatakan Inter akan memakai formasi 4-2-3-1. Menurutnya, formasi itu membiarkan kualitas penyerangan yang menentukan hasil.

Duel Napoli vs Inter Milan

Prediksi Pertandingan Serie A: Inter Milan vs Napoli

Duel Inter Milan vs Napoli dalam lanjutan Serie A matchday ke 29 di Stadion Giuseppe Meazza, Senin 18 Maret 2024, pukul 02.45 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
16 Maret 2024