Tarik-ulur Masa Depan Icardi Bersama Inter Milan

Penyerang Inter Milan, Mauro Icardi
Sumber :
  • REUTERS/Alberto Lingria

VIVA – Bomber Inter Milan, Mauro Icardi, sempat dikabarkan akan melakukan tes medis di Real Madrid pada pekan ini. Namun, Icardi membantah berita tersebut dan memastikan tak akan pindah klub pada musim dingin ini.

Terpopuler: Alasan Heerenveen Lepas Nathan Tjoe-A-On, Calon Kiper Timnas Indonesia Sabet Scudetto

Sebelumnya, Diario Gol mengklaim Icardi melakukan tes medis secara diam-diam di Madrid dan akan hijrah ke ibu kota Spanyol, Januari 2018. Kabar ini menguat setelah El Real disebut-sebut sudah menyetujui klausul pelepasan sang pemain sebesar €110 juta.

Kendati demikian, bintang Argentina itu menegaskan masih menjadi bagian Inter musim ini. Icardi bahkan masih ingin membawa klubnya itu berlaga di Liga Champions, musim depan.

Komentar Calon Kiper Timnas Indonesia Usai Bawa Inter Milan Sabet Scudetto

“Saya masih pemain Inter. Berita yang selama ini beredar bohong karena kami tak membicarakan apa pun mengenai transfer,” kata Icardi seperti dilansir Goal Italia, Rabu 10 Januari 2018.

Sebelumnya, Football Italia melaporkan, Madrid siap untuk menukar Icardi dengan pemain lain. Pemain yang dipertimbangkan untuk ditukar dengan Icardi yakni Karim Benzema. 

5 Fakta Menarik Inter Milan Juara Serie A Musim 2023/2024

Selain dirasa itu akan menjadi tawaran menggiurkan buat Nerazzurri, Madrid pun bisa terhindar dari jerat regulasi Financial Fair Play.

Benzema bagaimana pun tetap punya nilai tawar tinggi. Sehingga jika dijual atau dibarter akan berpengaruh untuk menyeimbangkan neraca keuangan tim. (one)

Kim Min-jae saat Napoli melawan Inter Milan

6 Pemain yang Bisa Didatangkan Inter Milan, dari Juara Serie A hingga Penantang Liga Champions

Pada Senin, 22 April, Inter Milan meraih Scudetto ke-20 dalam sejarah mereka, dan cara mereka memastikannya tidak bisa lebih memuaskan lagi.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024