Terungkap, Ronaldo Nyaris Gabung Valencia Usai Bikin Rooney Ngamuk

Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney di Piala Dunia 2006
Sumber :
  • SoccerLaduma

VIVA – Sebuah fakta terungkap tentang Cristiano Ronaldo. Ternyata, megabintang Juventus tersebut hampir bergabung dengan Valencia pada 2006 silam. 

Hal tersebut disampaikan oleh mantan direktur olahraga Valencia, Amedeo Carboni. Dia menceritakan ketika itu keuangan timnya sangat baik dan sanggup memboyong Ronaldo yang saat itu sedang naik daun.

Valencia mengambil celah dalam situasi kurang nyaman Ronaldo ketika masih menjadi pemain Manchester United. Penyebabnya, Ronaldo dan Wayne Rooney terlibat konflik.

Momen itu terjadi di perempatfinal Piala Dunia 2006 antara Inggris kontra Portugal. Provokasi Ronaldo ke wasit membuat Rooney diganjar kartu merah.

Sebelumnya, Rooney menginjak Ricardo Carvalho. Ronaldo datang menghampiri wasit dan meminta agar Rooney diberi kartu. Rooney sempat mendorong Ronaldo dua kali agar menghentikan aksinya. Tapi, wasit akhirnya, mengeluarkan kartu merah.

Menariknya, setelah Rooney keluar lapangan. Ronaldo tertangkap kamera mengedipkan matanya. Tingkah Ronaldo saat itu pun dibenci oleh suporter Inggris termasuk rekannya di MU. 

Sekembalinya ke Old Trafford dari Piala Dunia, Ronaldo pun merasa tak nyaman. Valencia bergerak cepat untuk membawa keluar Ronaldo.

Cristiano Ronaldo Hattrick Lagi, Al Nassr Hancurkan Abha 8-0!

"Saya tiba di waktu yang tepat. Valencia adalah kota yang paling diuntungkan dari 'ledakan' ekonomi, sosial, dan olahraga. Kami menemukan sumber-sumber keuangan (sponsor) untuk mendapatkan dia," kata Carboni, dikutip CaughtOffside.

7 Kedekatan Cristiano Ronaldo dengan Islam, No 5 Enggak Nyangka Banget

Setelah mendapat lampu hijau, Carboni bekerja untuk menyiapkan dokumen yang relevan. Sayangnya, kesepakatan itu gagal terwujud, Ronaldo bertahan di MU hingga 2009 dan memilih hengkang ke Real Madrid.

"Kami kemudian mencapai tahap di mana Cristiano berpendapat dengan MU. Pada musim 2006/07, Valencia mengalami 'ledakan' dan saya menjawab 'ya' untuk mendatangkan dia. Kontrak yang ditandatangani Jorge Mendes tidak ada yang hilang antara Ronaldo, agennya, dan diri saya. Namun, kesepakatan itu tidak terwujud," ucapnya.

Cristiano Ronaldo Bakal Ciptakan Rekor yang Lionel Messi Sulit Raih

Baca Juga:

Mike Tyson Bongkar Cara Hancurkan Kesucian Mayweather
Liverpool dan MU Dominasi Penghargaan Pemain Terbaik Premier League
Isu COVID-19 di Tubuh PSSI dan Timnas Indonesia

Fans Liverpool kembali meramaikan Anfield

Terpopuler: Shin Tae-yong Dipanggil Haji Lulung, Suporter Liverpool Protes

Aksi kocak pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong jadi viral di media sosial. Dia membagikan THR (tunjangan hari raya) kepada staf dengan mata uang dolar AS.

img_title
VIVA.co.id
12 April 2024