Apa Jadinya Luis Suarez di Laga Atletico Madrid Vs Barcelona Nanti

Trio penyerang Barcelona, Lionel Messi, Luis Suarez, dan Antoine Griezmann
Sumber :
  • Instagram/@fcbarcelona

VIVA – Luis Suarez resmi bergabung dengan Atletico Madrid di musim 2020/2021. Dia berpisah dengan Barcelona, tim yang dibela sejak enam tahun silam.

Pemain Pinjaman Barcelona Sebut Pep Guardiola Pembohong: Dia Tak Ingat istri dan Anak Saya Dirampok

Suarez pergi dengan diiringi hormat para penggemarnya. Ucapan terima kasih atas kegemilangan yang diberikan selama ini ramai disampaikan melalui media sosial.

Baca juga” Luis Suarez Resmi Gabung ke Atletico Madrid

Tak Mampu Bayar Jaminan, Dani Alves Masih Mendekam di Penjara

Suarez membalas ungkapan tersebut dengan rasa terima kasih. Sejak dia datang ke Barcelona dari Liverpool, dukungan tak pernah berhenti mengalir.

"Terima kasih kepada semua penggemar yang terus mendukung saya sejak hari pertama kedatangan. Juga kepada mereka yang ada di dalam tim," ujar Suarez dalam konferensi pers, Kamis 24 September 2020.

Barcelona Tak Sudi Tenaga Pemainnya Diperas Timnas Spanyol

Diakui pemain asal Uruguay tersebut, menjadi bagian dari Barcelona adalah mimpi yang terwujud. Klub besar yang menjadi impian para pemain muda.

"Datang ke Barcelona adalah mimpi yang jadi kenyataan. Sesuatu yang tidak bisa saya imajinasikan," tuturnya.

Di akhir sesi konferensi pers, Suarez ditanya mengenai kemungkinan dia tampil bersama Atletico untuk melawan Barcelona. Menurutnya itu akan jadi momen spesial.

"Saya tidak bisa membayangkan itu. Akan selalu jadi spesial ketika Anda bertemu dengan mantan tim sendiri," kata striker berusia 33 tahun tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya