Dapat Kontrak Rp5,4 Triliun, Stadion Barcelona Ganti Nama?

Kemeriahan massa fans Barcelona di Stadion Camp Nou.
Sumber :
  • REUTERS/Marcelo del Pozo

VIVA – Nama markas Barcelona akan berubah mulai musim depan. Hal itu seiring dengan penandatanganan kontrak sponsorship antara Barcelona dengan perusahaan farmasi asal Spanyol. 

Kabar Buruk Lagi dari Barcelona, Bikin Semakin Gigit Jari

Dikutip dari Mirror, kerja sama antara Barcelona dan Grifols tengah memasuki tahap finalisasi, yakni menyangkut penamaan stadion tersebut. Jika tidak ada halangan rencananya akan diberi nama 'Camp Nou Grifols'. 

Dari kerja sama tersebut, Barcelona mendapatkan suntikan dana segar sebesar £305 juta (sekitar Rp5,4 triliun). Kabarnya nilai kontrak tersebut akan berdurasi selama 30 tahun. 

Xavi Minta Perpanjang Kontrak Pemain yang Mencintai Barcelona Ini

Barcelona memang membutuhkan dana yang besar untuk melakukan renovasi stadion dan memperpanjang kontrak Lionel Messi. Pekerjaan pembangunan Camp Nou akan dimulai pada 2019, sedangkan pergantian nama akan berlaku pada tahun depan. 

Untuk membangun stadion, Barcelona membutuhkan uang sebanyak £500 juta (sekitar Rp8,8 triliun). Grifols adalah perusahaan farmasi yang berbasis di Barcelona dan salah satu dari 35 perusahaan teratas di bursa efek Spanyol.

Calon Mesin Gol Barcelona Akhirnya Datang

Nilai kontrak tersebut dikabarkan melebihi angka kesepakatan antara New York Jets dan New York Giants dengan perusahaan asuransi Metlife pada 2011. Nilai kerja sama itu mencapai £301 juta (sekitar Rp5,3 triliun). (one)

Pemain Vissel Kobe, Juan Mata

Pulang ke Spanyol Usai Juara di J League

Juan Mata memutuskan pulang ke Spanyol. Dia tak meneruskan kontrak dengan Vissel Kobe yang di musim lalu keluar sebagai juara J League. Kemana dia akan berlabuh?

img_title
VIVA.co.id
2 Maret 2024