Selamat Ulang Tahun, Bambang Pamungkas!

Legenda Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas
Sumber :
  • twitter.com/FIFAWorldCup

VIVA – Tepat hari ini, 10 Juni 2020, Legenda Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, merayakan hari lahirnya. Pemain asal Salatiga itu berulang tahun ke-40.

Shin Tae-yong Lakukan Panggilan Darurat, Pemain Persib dan Persija Langsung Diterbangkan ke Vietnam

Sebagai legenda sepakbola Tanah Air, sangat wajar melihat ucapan ulang tahun yang ditujukan untuknya mengalir deras di media sosial. Bahkan, sempat menjadi trending di Twitter.

Ucapan yang hadir pun tak hanya dari rekan dan fans, akun resmi Piala AFF juga ikut memberikan ucapan pada pemain yang akrab disapa Bepe itu.

Terungkap, Rahasia Marko Simic Ganas Lagi di Persija

Manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas.

"Selamat ulang tahun legenda #Timnas, @bepe20," tulis akun resmi Piala AFF sembari mengunggah foto sang pemain di kala membela Timnas Indonesia.

Terpopuler: Pengakuan Viktor Axelsen, Persija dan PSM Tampil di ACC 2024/25

Tak mau ketinggalan, akun resmi Piala Asia 2023 juga memberikan ucapan buat Bepe. Uniknya, mereka menyertakan video gol-gol mantan pemain Selangor FA itu bersama skuad Garuda.

Salah satunya adalah gol penalti Bepe ke gawang Thailand di fase grup Piala AFF 2010. Dua golnya di menit akhir membuat Thailand gagal lolos fase grup lantaran hanya menempati posisi ketiga di Grup A.

Sepanjang kariernya, Bepe hanya membela empat klub, yakni Persija, EHC Norad (pinjaman), Selangor FA, dan Pelita Bandung Raya. Namun, sebagian besar hidupnya dihabiskan bersama Macan Kemayoran.

Total, dia membela klub Ibu kota itu sebanyak 353 pertandingan dan mencatatkan 168 gol. Sementara, dia menorehkan 85 laga dan 37 gol bersama Timnas.

Bersama Persija, Bepe dua kali merasakan juara Liga Indonesia, 2001 dan 2018. Selain itu, dia juga mempersembahkan juara Piala Presiden 2018.

Usai pensiun sebagai pemain, Bepe kini menjabat sebagai manajer Persija.

Baca juga

Azizah Hermansyah, Istri Cantik Penyemangat Kurnia Meiga di Saat Sulit

Piala Asia U-19 Sudah Dekat, Kapan Shin Tae-yong Balik ke Indonesia?

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya