Logo BBC

Pemeriksaan Leher 'Lima Menit' Bisa Deteksi Demensia Lebih Awal

Pemeriksaan medis-Getty Images
Pemeriksaan medis-Getty Images
Sumber :
  • bbc

Pemindaian menggunakan USG selama lima menit bisa dilakukan untuk mendeteksi orang dengan risiko demensia, bahkan sebelum gejalanya terlihat, sebut peneliti.

Ilmuwan menggunakan pemindaian ultrasonografi (USG) untuk melihat pembuluh darah di leher lebih dari 3.000 orang dan memantaunya selama 15 tahun.

Mereka menemukan orang-orang dengan detak nadi yang cepat akan mengalami penurunan tingkat kognitif yang lebih cepat dalam 10 tahun mendatang dibanding partisipan studi lainnya.

Para peneliti berharap temuan ini bisa menjadi cara baru memprediksi pelemahan kognisi atau demensia.

Sekelompok peneliti internasional yang dipimpin oleh tim dari University College London (UCL), mengukur intensitas denyut nadi yang berkaitan dengan kerja otak pada 3.191 partispan mulai tahun 2002.

Mereka menemukan denyut nadi kencang bisa merusak pembuluh darah di otak dan mengubah struktur jaringan pembuluh darah otak, serta menyebabkan perdarahan minor atau mini-stroke.

Selama 15 tahun, para peneliti memantau memori dan kemampuan memecahkan masalah para partisipan.