Tim dari Bali Antusias Ikuti Piala Presiden Esports 2019

Piala Presiden Esport 2019 di Bali
Sumber :
  • Dok. VIVA

VIVA – Sebanyak 64 tim e-sports siap bertanding pada ajang kualifikasi regional Piala Presiden Esports 2019 di Bali. Masing-masing tim beranggotakan lima orang. 

Esports: PUBG Mobile Sukses Gelar Turnamen Komunitas hingga Influencer selama Ramadhan

Presiden Indonesia E-Sports Premiere League, Giring Ganesha, menjelaskan, beberapa tahun ini cabang olah raga e-sports mengalami perkembangan pesat yang ditandai dengan tumbuhnya pemain profesional dan non-profesional.

"Turnamen, liga maupun kompetisi e-sports juga semakin marak. Sebagai industri yang relatif masih baru, e-sports memiliki banyak potensi dan peluang yang dapat dimaksimalkan," kata Giring di Bali Galeria Mall Kuta, Sabtu 9 Februari 2019.

Parto Patrio Rela Nahan Sakit Demi Tepati Janji Liburan Keluarga ke Bali

Ia menuturkan, untuk mendukung perkembangan e-sports beserta ekosistemnya dan mencari bibit baru atlet, Kantor Staf Presiden Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Komunikasi dan Informatika dan Badan Ekonomi Kreatif bersama-sama menyelenggarakan turnamen Piala Presiden E-Sports 2019.

"Acara ini ditargetkan untuk dapat diikuti lebih dari empat ribu atlet e-sports di seluruh pelosok Indonesia," paparnya. 

Beredar Video WN Polandia Kehilangan Isi Kopernya, Pihak Bandara Ngurah Rai Bali Beri Penjelasan

Untuk itu, turnamen Piala Presiden E-Sports 2019 membuka pendaftaran di delapan kota di Indonesia yaitu Palembang, Bali, Makassar, Surabaya, Manado, Solo, Pontianak dan Bekasi.

Pembukaan kualifikasi regional Piala Presiden E-Sports 2019 diselenggarakan secara offline langsung di dua kota yakni Palembang dan Bali. 

Antusiasme masyarakat ternyata cukup besar. Banyak permintaan di berbagai kota lainnya untuk penyelenggaraan e-sports. 

"Maka kualifikasi regional Piala Presiden Esports 2019 di enam kota lainnya diselenggarakan secara online untuk mendapatkan finalis yang kemudian akan bertanding langsung dan ditayangkan oleh salah satu TV nasional," papar Giring. 

"Kami (IESPL) merasa terhormat ditunjuk sebagai penyelenggara event ini. Kami melihat bahwa Indonesia memiliki potensi besar untuk mengembangkan cabang olahraga ini dan bisa bersaing dengan negara-negara lainnya," tambah Giring.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya