Asyik Nih di Instagram, Kamu Bisa Nyobain Produk Dulu Sebelum Beli

Fitur belanja Instagram
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Media sosial berbagi gambar, Instagram terus melangkah maju memaksimalkan kemampuannya untuk pengguna atau brand yang memanfaatkan platform milik Facebook tersebut untuk berbisnis.

Video Pengendara Motor Tertabrak Pikap, Terpental hingga Masuk Selokan

Dilansir dari situs Engadget, Minggu 6 Oktober 2019, Facebook kini memungkinkan penggunanya menggunakan Spark AR (Augmented Reality) pada Instagram lho. Dengan teknologi ini, pengguna mencoba barang-barang secara digital sebelum memutuskan membeli. Cucok kan buat kamu yang hobi belanja online melalui Instagram ye kan.

Dalam keterangan resmi, perusahaan media sosial itu mengonfirmasi, fitur tersebut masuk dalam tahap uji coba, artinya kamu pengguna Instagram nanti bisa mencoba produk seperti kaca mata dari Ray-Ban dan Warby Parker serta produk kosmetik ada MAC dan Nars.

Profil Meli Joker Selebgram yang Tewas Bunuh Diri

Untuk mencobanya, kamu bisa mengunjungi akun Instagram dari empat brand yang telah disebutkan di atas. Kemudian klik ikon tas atau belanja, pilih salah satu postingan untuk mencoba produk yang kamu inginkan.

Setelah itu, geser ke kanan sampai pada menu 'try it on, preview with camera'. Kemudian pengguna akan secara otomatis bisa mencoba barang-barang yang hendak dibeli.

Aura Kasih Mendadak Umumkan Rehat dari Medsos, Warganet Bertanya-tanya

Adanya fitur ini membuat pengguna bisa bereksperimen dengan berbagai warna atau model. Misalnya saja untuk lipstik, kamu bisa mencoba berbagai warna dengan pilihan yang tersedia di barisan bawah.

Setelah mencoba dan merasa cocok, kamu bisa langsung membelinya tanpa harus beralih ke platform lain. Pengguna bisa mengajak pengguna lain untuk mencobanya melalui fitur Stories atau dengan mengirim pesan,

Pengguna hanya bisa menggunakan fitur ini setelah mereka memiliki versi terbaru Instagram di Android dan iOS. Pada Agustus lalu, raksasa media sosial juga membuka Spark AR, memungkinkan siapa pun membuat filternya sendiri.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya