Instagram, WhatsApp dan Facebook Down, Ini Penjelasannya

Media sosial.
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Menjelang pergantian hari ke Kamis 31 Oktober 2019, pengguna internet dibuat resah dengan tumbangnya berbagai layanan aplikasi keluarga Facebook. Pada Rabu 30 Oktober 2019 tengah malam, pengguna internet mengeluhkan Instagram down, demikian juga dengan Facebook dan WhatsApp juga down alias tumbang.

Elon Musk Sindir Meta Gegara Facebook dan Instagram Down

Masalah ini dengan cepat menjadi trending pada topik di Twitter. Tagar #instagramdown muncul lagi pada Rabu dini hari.. 

Catatan situs pendeteksi performa platform digital, Down Detector mencatat, ketiga aplikasi tersebut mengalami down

Facebook dan Instagram Down, Pengguna Ramai-ramai Ngeluh di X: Sudah Beberapa Jam Tumbang Semua!

Untuk Instagram, masalah yang dirasakan pengguna yaitu tidak bisa akses News Feed (71 persen), problem log in (14 persen) dan unggahan Stories (14 persen). Wilayah yang mengalami gangguan Instagram yaitu Amerika Serikat, Kanada, Brasil, Argentina dan negara Amerika Latin lainnya, beberapa negara Eropa, Australia.

Sedangkan masalah di WhatsApp, menurut laporan Down Detector yaitu koneksi (50 persen) dan log in (50 persen). Negara yang mengalami WhatsApp down yaitu Amerika Serikat, Brasil dan negara Amerika Latin lainnya, Eropa dan negara lainnya di Asia. 

Facebook dan Instagram Down! Pengguna Ngeluh di X dan Jadi Trending Topic

Yang parah dalah Facebook. Down Detector mengungkapkan masalah terbanyak yang dilaporkan untuk media sosial ini adalah total blackout (100 persen). Gangguan Facebook melanda di berbagai negara di Eropa, Amerika Serikat, Kanada, Meksiko, Peru, Venezuela, Brasil, Argentina dan lainnya.

Berkaitan dengan gangguan tersebut, aplikasi induk Instagram dan WhatsApp itu angkat suara. 

"Awal hari ini, masalah jaringan menyebabkan beberapa orang mengalami masalah akses aplikasi di bawah Facebook. Kami telah menyelidikinya dan hampir selesai menyelesaikan masalah ini. Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan ini. #facebookdwon," tulis Facebook dalam cuitannya di Twitter. 

Gimana kalau kamu guys, apakah sempat mengalami masalah akses Instagram, WhatsApp dan Facebook kamu? Cerita di kolom komentar ya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya