Heboh Nelayan Tangkap Ikan Bergigi Manusia Jadi Viral

Ikan bergigi manusia.
Sumber :
  • https://twitter.com/raffnasir_

VIVA – Seorang nelayan Malaysia menangkap ikan yang memiliki gigi seperti manusia. Penampakan ikan bergigi manusia yang membuat heboh ini kemudian diunggah ke media sosial Twitter milik Raff Nasir lewat @raffnasir_pada 2 Juli lalu. Alhasil, unggahan tersebut menjadi karena banyaknya warganet yang mengomentari gigi dan bibirnya.

Dukung Target Produksi KKP, Produsen Seafood Aruna Siap Perluas Pasar hingga Varian Produk

Mengutip situs Metro, Senin, 27 Juli 2020, hewan yang teridentifikasi sebagai triggerfish atau ikan ayam-ayam ini jenisnya mencapai 40 ekor. Ras mereka diduga teritorial dan agresif, menyerang serta penyusup menggunakan giginya untuk bertarung dengan kepiting dan bulu babi.

Di sana mereka dikenal sebagai ayam laut atau ikan jebong. Spesies ini banyak dicari untuk mereka yang hobi memelihara ikan di akuarium. Banyak nelayan yang mencari sehingga membuat spesies itu terancam dari alamnya.

Somalia: dari Nelayan Menjadi Bajak Laut, Kisah Pilu di Lautan Anarki

Begini Detik-detik Nelayan Gondol Hiasan Emas di Kubah Masjid Buru Maluku

Ahli kelautan dari World Wildlife Fund (WWF) mengidentifikasi hewan tersebut sebagai Blackpatch dengan nama ilmiah Rhinechatus verrucosus karena memiliki garis merah kekuning-kuningan di sisi samping.

"Ini adalah spesies terkenal, penyebarannya dari Seyshelles, Afrika Timur ke Great Barrier Reef, Australia, yang mana mencakup Malaysia," demikian keterangan resmi WWF.

Postingan tersebut sudah di-retweet 8.943 kali dan disukai 15 ribu pengguna. Bahkan seorang warganet memberi komentar karena tidak percaya sama sekali hasil foto tersebut.

"Ini adalah hasil photoshop. Aslinya mereka terlihat seperti ini. Ini adalah gambar dari The National Geographic," ujarnya.

Setidaknya, ikan dengan nama ilmiah Balistidae ini terdiri dari 40 spesies berbeda di seluruh dunia. Adapun nama triggerfish yang dikenal secara umum merujuk kepada satu set duri yang mereka gunakan untuk mencegah serangan predator atau untuk 'mengunci' diri mereka ke dalam lubang, celah, dan tempat persembunyian lainnya.

Sistem duri ini dapat muncul dengan cara menekan tulang belakang mereka, yang nantinya "memicu" (trigger) munculnya tulang belakang yang lebih kecil.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya