Pendiri McAfee: Berhentilah Gunakan Google

John McAfee
Sumber :
  • Reuters
VIVAnews - Bagi pengguna internet, mesin pencarian Google hampir menjadi hal yang tak terlepaskan dalam sepanjang hari. Kebutuhan pencarian, browsing dan lain-lain banyak dilakukan melalui Google. produk Google, khususnya mesin pencariannya, bahkan telah menjadi candu. 
Dasco : Amicus Curiae Pernah Disampaikan Kubu 03, Tapi Patah di Persidangan

Namun tampaknya hal itu tak berarti bagi pionir keamanan komputer, John McAfee. Pendiri McAfee Inc. itu justru menyarankan pengguna internet agar berhenti menggunakan Google. 
Resep Menu Sehat dan Mudah untuk Halal Bihalal: Sajikan Hidangan yang Berkesan

Hal ini terkait dengan perlindungan data pengguna. Mengutip Venture Beat, Senin 18 Agustus 2014 menyebutkan McAfee meminta pengguna yang berpandangan pengumpulan data personal Google bukanlah hal yang kritis, ia meminta untuk berfikir kembali. 
Kerusakan Iklim dan Alam Jadi Tanda Kiamat? Begini Penjelasan Al Quran dan Sains

"Google..ingin meyakinkan kita bahwa jika kita tidakperlu menyembunyikan apapun, kita seharusnya tak keberatan jika semua orang tahu segara sesuatu yang kita lakukan," ujar McAfee dalam sebuah pertemuan Konferensi Keamanan Defcon, di Las Vegas awal bulan ini. 

Ia mengaku tak bisa membayangkan apa jadinya jika semua informasi tentang seseorang bisa diketahui. 

"Jika semua orang tahu segala sesuatu tentang seseorang, apa jadinya perilaku manusia nantinya? Anda harus berpikir jernih," kata McAfee bertanya. 

McAfee menegaskan jika seseorang diawasi maka tentu akan merasa tak nyaman. 

"Kita tidak bisa memiliki gangguan dalam hidup kita sebab kita masih memiliki kebebasan. Dan kebebasan yang saya miliki adalah semua kebebasan yang dimiliki anda. Itu jika anda memikirkan itu," kata dia. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya