Pengguna Aktif Android Tembus 2 Miliar per Bulan

Fitur mobile screening tersedia pada aplikasi BPJS Kesehatan Mobile yang diunduh dari Google Playstore untuk pengguna ponsel berbasis android.
Sumber :
  • Antara Foto

VIVA.co.id – Tidak bisa dipungkiri, Android merupakan sistem operasi paling banyak penggunanya saat ini. Bahkan data yang diungkap Google menyebut pengguna aktif bulanan Android telah mencapai dua miliar.

10 Game Sepakbola Offline

Hal ini diungkap Google dalam cuitannya di akun Twitter. Ini artinya ada sekitar dua miliar perangkat Android aktif setiap bulannya.

"Terima kasih kepada pengembang dan partner kami di seluruh dunia. Saat ini ada dua miliar perangkat Android aktif setiap bulannya," tulis Google.

4 Sistem Operasi Ponsel Penantang Android dan iOS

Dalam perhelatan Google I/O yang saat ini berlangsung, seperti dilansir dari Ubergizmo, CEO Google, Sundar Pichai, mengungkapkan bahwa, selain Android, beberapa layanan lain yang dibesut juga telah mencapai satu miliar pengguna. Beberapa di antaranya seperti Google Maps, YouTube, Chrome, Gmail, Search dan Google Play.

India Siap Bikin Sistem Operasi untuk Saingi Android dan iOS

Dari sekian banyak layanan, diungkap Google, ada 82 miliar unit aplikasi yang didownload pengguna sepanjang 2016 lalu. Untuk YouTube, pencapaiannya adalah satu miliar jam dihabiskan pengguna menonton platform berbagi video itu.

Data lainnya menyebut, layanan Google lainnya, seperti Drive telah memiliki sekitar 800 juta pengguna. Sedangkan Google Photos telah menarik 500 juta pengguna.

Untuk layanan baru, seperti Google Assistant, dikatakan telah menarik sekitar 100 juta pengguna dalam 70 jenis yang berbeda.

Pencapaian ini memang cukup besar. Namun untuk angka pengguna sistem operasi sebanyak satu miliar, menurut The Verge, sudah pernah dicapai oleh iPhone sekitar 1,5 tahun lalu. (ren)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya