Ada Fitur Jalan Kaki di Google Maps, Sudah Coba?

Ilustrasi Google Maps.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Agus Tri Haryanto

VIVA.co.id – Ada fitur baru belum banyak disadari pada Google Maps. Google sudah menambahkan fitur rute untuk pejalan kaki yang ingin berjalan dari satu lokasi ke lokasi lainnya. Fitur ini sudah hadir sebelum lebaran lalu.

Cara Menikmati Ramadhan Bersama Google

Sebelum hadirnya fitur rute bagi pejalan kaki, pada Google Maps tersedia pilihan mobilitas dari satu lokasi ke lokasi lain dengan menggunakan berbagai ragam transportasi, kendaraan roda empat dan sepeda. 

Pada fitur arahan untuk jalan kaki ini, disertai dengan estimasi waktu yang ditempuh dari lokasi awal ke lokasi tujuan. 

Top Trending: Putri Elvy Sukaesih Dukung Anies hingga Mayat Warga Gaza Dimakan Kucing

Google memberikan rekomendasi rute jalan kaki dengan penanda deretan bulatan warna biru. Sebagai rute alternatif, Google menyediakan penanda bulatan abu-abu. Rute rekomendasi prioritas dan alternatif disertai dengan jarak antara lokasi awal sampai lokasi tujuan.

Fitur ini sudah tersedia di Google Maps versi desktop dan mobile

Wanita Buka Google Maps di Laptop Saat Motoran, Netizen: Gak Sekalian Buka Atlas

Pada versi mobile, disertai dengan informasi rute dilengkapi dengan arahan detail lokasi jalan kali. Informasi juga disertai dengan arahan Google Street View. Pada versi mobile, juga disertai dengan pratinjau rute.

Fitur arahan jalan kaki di Google Maps

Google Maps

Pemudik Bisa Pantau Google Maps, Banyak Info Baru

Korps Lalu Lintas Polri menjalin kerja sama dengan Google Maps untuk menyediakan informasi data jalan yang tepat dan cepat.

img_title
VIVA.co.id
22 Maret 2024