5 Beda Samsung Galaxy A50 dan A50s

Samsung Galaxy A50s
Sumber :
  • VIVA.co.id/Novina Putri Bestari

VIVA – ?Samsung banyak mengeluarkan smartphone dengan seri sama namun spesifikasi yang ditingkatkan. Misalnya A20 dengan A20s, A30 dan A30s, termasuk juga Galaxy A50 dan A50s. Banyak yang bertanya, apa beda dari keduanya?

Harus Bangga Jika Punya 6 HP Samsung Ini

Produsen smartphone asal Korea itu jelas tidak mau membuat kecewa penggunanya yang selalu ingin memiliki gadget dengan spesifikasi yang kekinian. Makanya, meski telah menelurkan A series, Samsung meng-update dengan cepat lewat As series.

Salah satu yang menarik perhatian adalah Samsung Galaxy A50s. Perangkat tersebut memiliki spesifikasi yang hampir sama dengan predesesornya, A50. Setidaknya ada 5 perbedaan antara kedua saudara itu.

Jangan Sampai Terlewat Ramadan Sale di Blibli, Promo Spesial Smartphone iPhone, Samsung dan Oppo

1. NFC

Sebelumnya, Galaxy A50 tidak memiliki NFC, jadi tidak bisa digunakan untuk mengecek saldo e-monet atau melakukan pembayaran dengan tap perangkat. Namun kini di A50s ada NFC. Transaksi keuangan melalui NFC saat ini sudah menjadi tren sehingga masyarakat pun butuh teknologi ini.

3 Rekomendasi HP Samsung Terbaik Harga Dibawah Rp 5 Juta, Bisa Buat Hadiah Lebaran

2. Super Steady

Kamera di dalam A50s merupakan peningkatan dari A50. Oleh karena itu tak hanya megapiksel yang ditingkatkan tetapi juga kemampuan merekam video. Tren membuat video blog dan live streaming di IG story mendorong semakin banyaknya penggunaan video di media sosial. Merekam video sambil berjalan membutuhkan kamera yang stabil. Makanya di A50s ada fitur supersteady untuk merekam video, maupun saat live.

3. AI Gaming Booster

Bermain game merupakan tren yang belum akan hilang dalam beberapa tahun ke depan, malah cenderung bertambah. Makanya di A50s pun ditingkatkan fitur permainan game lewat gambing booster berbasis AI. Fitur ini dapat mengenali berat file dan jenis game sehingga performa grafisnya bisa disesuaikan.

4. Triple Camera 

Baik A50 dan A50s sama-sama memiliki tiga kamera di bagian bodi belakang. Namun yang berbeda, jika A50 memiliki resolusi kamera utama 25 megapiksel, A50s justru lebih tinggi, mencapai 48 megapiksel. Sedangkan dua kamera tambahan di bawahnya masing-masing beresolusi sama dengan A50, yakni 8MP dan 5MP. Kamera depannya juga berbeda. Jika A50 memiliki kamera depan 25MP maka A50s ditingkatkan menjadi 32MP.

5. Harga

Saat diluncurkan, Samsung A50 dijual dengan harga di bawah Rp4 jutaan. Kini setelah spesifikasinya ditingkatkan, suksesor A50, yakni A50s dibanderol dengan harga di atas Rp4 jutaan. Yakni Rp4,1 juta untuk varian 4GB/64GB dan Rp4,9 juta untuk varian 6GB/128GB.

Pilih mana jadinya kita?

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya