Logo WARTAEKONOMI

Huawei Mobile Services, Si Penantang Apple dan Google

Huawei di Mobile World Congress 2019, Barcelona, Spanyol.
Huawei di Mobile World Congress 2019, Barcelona, Spanyol.
Sumber :
  • Dok. Huawei

Deputy Country Director Huawei Consumer Business Group Indonesia, Lo Khing Seng, mengatakan Huawei Mobile Services akan terus memprioritaskan pengembangan ekosistem yang komprehensif untuk peningkatan pengalaman pengguna. Ia memastikan Huawei berkomitmen untuk terus mengembangkan Huawei Mobile Services termasuk dengan mitra dan pengembang lokal.

"Dengan mengutamakan kemudahan, kecepatan, dan kelancaran pada smartphone Huawei," ujar Lo Khing Seng.

Lo Khing Seng mengatakan Huawei AppGallery telah sepenuhnya terintegrasi ke dalam Petal Search Widget – Find Apps dan aplikasi apa pun yang sudah tersedia di AppGallery akan muncul di bagian atas setiap pencarian di alat baru.

"Ratusan aplikasi baru juga terus ditambahkan ke AppGallery setiap minggu," ujarnya.

Selain itu, imbuhnya, pengguna juga dapat mencari serta mengunduh berbagai aplikasi yang mendukung keseharian mulai dari aplikasi pengirim pesan WhatsApp hingga media sosial seperti Instagram dengan mudah.

Bekerja sama dengan berbagai mitra dan para pemimpin mesin pencarian global, ia mengatakan Petal Search Widget – Find Apps menyatukan beragam aspek terbaik terkait teknologi keamanan dan keselamatan berbasis perangkat keras, dikombinasikan dengan standar privasi yang ditetapkan oleh mesin pencarian privacy-by-design untuk memastikan standar tertinggi privasi dan keamanan data pengguna Huawei.

Petal Search Widget – Find Apps saat ini telah mendukung lebih dari 40 bahasa dan tersedia di 45 negara dan area, serta ke depannya direncanakan untuk hadir di berbagai negara lainnya. Find Apps saat ini sudah dapat diunduh dengan mudah di AppGallery dengan memasukan kata kunci Petal Search – Find Apps pada kolom pencarian.