Intip Jeroan Laptop Game Anyar HP

Laptop game Omen by HP
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mitra Angelia

VIVA.co.id – Hewlett-Packard, atau HP Indonesia resmi meluncurkan 'Omen by HP', rangkaian perangkat game yang ditujukan bagi para milenial gemar bermain game. Dua seri laptop Omen by HP, yaitu Omen 15 dan Omen 17.

Harga Laptop Ini Setara Mobil Loh, Kamu Berminat?

Kedua jeroan gaming dari HP ini didesain ulang dengan kemampuan ekspansi lebih besar, punya port tambahan, serta kompabilitas virtual reality, atau realitas maya yang lebih besar. 

"Kehadiran Omen by HP bukti HP Indonesia terus tumbuh secara konsisten. Kami siap mengambil bagian untuk mendukung pertumbuhan industri game di Indonesia melalui peluncuran Omen by HP," ujar President Director HP Indonesia, David Tan dalam peluncuran produk di Plaza Indonesia, Rabu 9 Agustus 2017.

Anti Ghosting, Fitur Penyelamat Para Gamers

Omen 15 hadir dengan GPU berteknologi NVIDIA GeForce GTX 1060 dengan desain Max Q untuk kemampuan grafis canggih yang akan menjalankan game, resolusi 1080 piksel ke atas. Sementara itu, Omen 17, dipersenjatai NVIDIA GeForce GTX 1070 untuk kemampuan grafis yang mampu menjalankan game dengan kualitas layar UHD.

Keduanya dibekali  CPU Intel Core i7 Quad Core prosesor generasi ketujuh dengan kemampuan komputasi untuk permainan multiplayer dan multitasking yang berat. Keduanya diklaim cocok untuk menjalankan game online yang mengharuskan CPU beroperasi pada 100+ FPS.

Soal Laptop Game Murah, Acer: Sangat Memungkinkan

Keduanya juga dilengkapi dengan pendingin performa tinggi, terpisah antara CPU dan GPU. Solusi multi fun atau multiheat pipe diberikan agar semua proses komputasi dapat berjalan tetap dingin dan mengurangi risiko throttling selama berlangsung sesi game.

Lampu backlight pada keyboard berwarna dragon-red yang dioptimalkan untuk bermain dengan tombol WASD beraksen merah dan lampu backlight putih. Selain itu, ada fungsi Rollover 26 tombol anti-ghosting dan tombol panah berukuran penuh serta terpisah, yang berguna untuk membantu mengurangi kesalahan penekanan tombol. 

Ditambah pilihan tampilan hingga resolusi UHD/4K untuk pemutaran beresolusi tinggi, atau pilihan tampilan 120 Hz 1080 piksel untuk tingkat refresh cepat dengan fitur NVDIA G-Sync. Seri Omen 15 dan 17 dibanderol dengan harga Rp26 hingga Rp40 jutaan. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya