Pemerintah Bikin Regulasi agar Esports Indonesia Makin Maju

Juara Regional Makassar, Starlest.
Sumber :
  • Dok. Istimewa

VIVA – Setelah sukses menyelenggarakan tahap kualifikasi regional Palembang dan Denpasar, Piala Presiden Esports 2019 kembali mempertandingkan tim-tim Mobile Legends terbaik di regional Surabaya dan Makassar pada akhir pekan ini.

Jokowi Enggak Bahas Pemerintahan Prabowo saat Buka Puasa Bersama Menteri di Istana

Ada yang sedikit berbeda antara penyelenggaraan kualifikasi regional pada minggu ini dan minggu lalu.

Jika pertandingan regional sebelumnya diadakan di kota masing-masing, kali ini pertandingan diselenggarakan di Jakarta dan disiarkan secara langsung di salah satu stasiun tivi swasta.

KPU Tolak Tanggapi Tudingan Nepotisme Jokowi ke Prabowo-Gibran

Selama Sabtu dan Minggu (16—17 Februari), pertandingan final kualifikasi regional Piala Presiden Esports 2019 disiarkan pada pukul 13.00 WIB, masing-masing dari Surabaya dan Makassar.

Pada Sabtu, disiarkan pertandingan final kualifikasi regional Surabaya antara REVO Esports dan DRANIX ESPORTS. Sedangkan pertandingan final antara Starlest Esports dan Soldier.57 menjadi pertunjukan utama di hari Minggu.

Pelatih Timnas Brasil Peringatkan Real Madrid soal Endrick

Presiden Indonesia Esports Premier League (IESPL), Giring Ganesha, mengaku puas bisa melihat pertandingan esports disiarkan secara langsung di TV nasional.

“Kerja sama ini menjadi awal mula yang baik untuk membesarkan dan menyebarluaskan segala yang positif dari esports ke masyarakat. Untuk itulah Piala Presiden Esports akan terus ada dan makin banyak game yang dipertandingkan,” jelas Giring.

Sebagai perwakilan dari pemerintah Republik Indonesia, Abraham Wirotomo selaku Tenaga Ahli Madya Kantor Staf Presiden setuju dengan upaya Giring untuk menyebarluaskan aspek positif esports.

Namun, dia tak menyangkal bahwa esports masih punya beberapa kekurangan yang membuatnya kerap dipandang sebelah mata oleh masyarakat awam.

Juara Regional Surabaya, REVO Esports

Untuk itulah pemerintah hadir untuk menjadi wadah dan kontrol agar esports dan industri game terus tumbuh.

“Pemerintah hadir untuk menyediakan wadah dan batasan-batasan supaya industri game online bisa tumbuh. Untuk itu, saat ini kami akan membuat regulasi untuk mengatur semua ini agar melaju ke arah yang lebih baik,” ujar Abraham.

Selain itu, hadir juga Ferdinandus Setu selaku PLT Kepala Biro Humas Kementerian Komunikasi dan Informasi. Menurutnya, Piala Presiden Esports adalah upaya nyata pemerintah untuk menumbuhkan ekosistem esports di Indonesia.

“Kemenkominfo mendukung penuh pelaksanaan Piala Presiden Esports sebagai upaya nyata untuk menumbuhkan ekosistem esports sehingga nantinya dapat mendukung berkembangnya industri digital di Indonesia.

Pada pertandingan final kualifikasi regional Surabaya, REVO Esports berhasil keluar sebagai yang terbaik setelah mengalahkan DRANIX dengan skor 2-0.

Sedangkan di kualifikasi regional Makassar, Starlest menjadi pemenang setelah mengalahkan Soldier.57 dengan skor 2-0.

Keduanya pun berhak mendapat tiket ke babak grand final Piala Presiden Esports 2019 yang akan dilangsungkan 30—31 Maret 2019 di Istora Senayan, Jakarta. (ali)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya