Pesona Keindahan Dua Pantai di Auckland, Selandia Baru

VIVA – Meski lebih terkenal dengan pegunungan, bukit-bukit dan danau yang indah, Selandia Baru mempunyai sejumlah pantai kece yang patut dikunjungi. Salah satunya adalah Piha, tempat berselancar paling populer di Negeri Kiwi. Berlokasi di west coast alias pesisir barat Pulau Utara, Anda bisa mencapai Pantai Piha dengan berkendara sejauh 40 kilometer dari Auckland. Lokasi Pantai Piha tersembunyi di balik bukit-bukit dan hutan hijau yang menawan, dinamakan Waitakere Ranges. Pantai Piha memiliki pasir berwarna hitam legam. Memang pantai-pantai west coast memiliki reputasi sebagai pantai pasir hitam yang cuacanya bisa berubah 180 derajat dalam sekejap. Selain pantai Piha, juga terdapat pantai indah di Tawharanui Regional Park. Perjalanan menuju kesana bisa ditempuh dengan satu jam perjalanan ke utara Auckland. Dua teluk kecil yang terpencil membentuk pantai, masing-masing dengan tanjung berbatu kecil yang cocok untuk dijelajahi. Jika ada ombak dari bagian timur pantai, berselancar juga dapat dilakukan.