Melanie Putria: Kasus Angelina Sondakh adalah Musibah

Politisi Demokrat Angelina Sondakh terjerat kasus suap
Sumber :
  • ANTARA/Rosa Panggabean

VIVAnews – Putri Indonesia 2002, Melanie Putria, beranggapan kasus korupsi yang kini menjerat seniornya, Angelina Sondakh, merupakan musibah.

“Namanya juga musibah. Jika nantinya selepas menjadi Putri Indonesia ada masalah yang tidak berhubungan dengan (status yang pernah diemban sebagai) Putri Indonesia, itu karena manusia tidak sempurna. Kita nggak tahu akan melakukan kesalahan apa kelak,” kata Melanie.

Apapun, menurut Melanie, tanggung jawab seorang Putri Indonesia memang melekat selamanya. “Selepas itu juga harus menjaga nama baik Putri Indonesia,” kata ibu satu anak itu di perayaan ulang tahun ke-85 pendiri Yayasan Puteri Indonesia, Mooryati Soedibyo, di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu malam 5 Januari 2013.

Seperti diketahui, Angelina Sondakh yang merupakan Putri Indonesia 2001 saat ini menjadi terdakwa kasus korupsi pengurusan anggaran di Kementerian Pendidikan Nasional dan Kementerian Pemuda dan Olahraga. Mantan Bendaraha Umum Demokrat itu pun akan menghadapi vonisnya dalam persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi pekan depan.

Video Toyota Calya Terjebak di Lumpur, Ada Cara Aman untuk Lolos

Baca juga pembelaan Angelina Sondakh atas kasusnya di tautan ini. (eh)

Nurul Ghufron

Wakil Ketua KPK Dilaporkan ke Dewas Terkait Pelanggaran Etik

M57+ Institute melaporkan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, KPK, Nurul Ghufron, ke Dewan Pengawas atau Dewas KPK. Ghufron dilaporkan atas dugaan pelanggaran etik.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024