Hari Ibu, Remaja Cilik Ini Bikin Laila Sari Menangis

Cylliaa Saputra dan Laila Sari
Sumber :
  • Dok.Ist
VIVAlife - Banyak cara dilakukan sejumlah anak atau remaja untuk mengungkapkan rasa pedulinya kepada sesama jelang Hari Ibu, 22 Desember 2014. Seperti yang dilakoni penyanyi cilik Cyelliaa Saputra yang mengunjungi artis lawas Laila Sari di kediamannya di kawasan Mangga Besar, Jakarta Pusat, Minggu malam.
Peluang Liverpool Gaet Xabi Alonso Mengecil

Dalam kunjungannya itu, Cyelliaa membawakan Laila sejumlah peralatan ruumah tangga dan sembako. Laila pun terkejut dengan aksi sang penyanyi remaja cilik itu.
Netizen Murka Disebut Suara Paslon 02 Nol: Mungkin Aku yang Dimaksud Angin Tak ber-KTP

"Saya kaget masih ada remaja cilik yang masih peduli kepada saya. Dia (Cyelliaa) juga bawa banyak sesuatu untuk saya," kata Laila kepada VIVAlife.
Pemudik Harus Hati-hati, Ada 19 Perlintasan Kereta Api di Brebes Tanpa Palang Pintu 

Awalnya Laila tak mengenal sang remaja. Namun Akhirnya Laila mengetahui Cyelliaa adalah seorang remaja cilik yang menjadi penyanyi . "Aku kagum, terima kasih ada anak seumuran 11 tahun punya rasa simpati kepada emak. Pikiran kamu bisa sampai begitu, itu bikin emak bangga. Apalagi mau ikutin emak, jadi artis jadi penyanyi," kata Laila sambil menangis. 

Dalam kesempatan pertemuan itu, Laila sempat membawakan lagu 9 bulan 10 hari. Lagu yang sering dia bawakan ketika diunndang menyanyi di acara sosial. Cyelliaa pun larut dalam lagu yang dinyanyikan Laila itu. "Dia kuat walaupun umur 80 tahun masih sehat. Menyanyinya ya. Kan aku nyanyi," kata Cyelliaa. 

Laila merasa bangga ada penerusnya seperti Cyelliaa. "Klo tidak ada penerus kan sepi ya. Ini bandel nya juga kayak emak, syuting hujan-hujanan juga harus mau, tunjukkan apa kebisaan kita. Yang bagus yang kita ambil," kata Laila

Di akhir pertemuan Laila pun menitip pesan kepada sang penyanyi cilik itu. "Masih muda tanamkan jujur, teguh pendirian, jangan mudah tergoda. Karena kita harus jaga diri sendiri. Kalau bisa, semua dikerjain. Lagu tiongkok, lagu rock. Mesti nurut juga. Jangan lupa sayang sama orangtua juga," kata Laila. (ren)

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya