Saykoji: Terus Berkarya Meski Industri Musik Lesu

Saykoji
Sumber :
  • Dok Baywalk
VIVA.co.id
Namanya Masuk Bursa Cagub DKI, Heru Budi: Pak Arifin Satpol PP Juga Berpotensi
- Rapper Igor Saykoji mengaku tak pernah lelah untuk terus berkarya meski industri musik di Tanah Air tengah lesu. Demi penggemarnya, Igor Saykoji pun telah menyiapkan sejumlah lagu yang akan dirangkumnya dalam sebuah album terbarunya di tahun ini.

Kubu Ganjar-Mahfud Ingin Suara Prabowo-Gibran Nol, Begini Kata KPU

"Ada single dan album baru, tunggu saja. Justru di saat lesu biasanya kita punya kesempatan untuk jadi yang paling unik dan eksis," ujar Igor Saykoji kepada
BI Pastikan Masyarakat di Lebaran 2024 Dapat Uang Baru
VIVA.co.id saat ditemui di "Battle of The Year 2015: B-Boys dan Street Dance Competition." Acara berlangsung di Baywalk, Jakarta Utara, Selasa 7 Juli 2015.


Lanjut Igor, single terbarunya akan dirilis paling cepat setelah Lebaran tahun ini.


"Ya bulan depan tunggu materi dulu," ujarnya.


Soal kesibukannya selama di bulan puasa ini, Igor mengaku masih mengisi acara off air seperti kali ini menghibur ribuan penggemar street dance di ajang kompetisi dance kali ini.


"Kebetulan musik rap yang sering saya nyanyikan membantu acara dancer seperti ini. Ya lumayan mengisi job di bulan Ramadhan," ujarnya.


Igor pun mengaku prihatin banyak dancer-dancer berbakat yang jarang difasilitasi untuk terus berkarier di dunia hiburan.


"Perlu dibuat acara seperti ini(B-Boys dan Street Dance Competition) dalam skala yang berbeda-beda. Pencari bakat dan acara bisa mengembangkannya di berbagai event yang melibatkan mereka," lanjut dia. (ren)




Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya