Eko Patrio Gandeng 20 Selebriti Bikin Video Klip untuk AHY

Eko Patrio bantah soal isu pernikahan siri Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad
Sumber :
  • Foe Peace - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Komedian yang kini jadi politisi, Eko Patrio, menggandeng sejumlah pekerja seni untuk menciptakan video klip bertajuk AHY Seleb Satuju untuk mendukung Agus Yudhoyono menjadi gubernur DKI Jakarta. Eko bekerja keras memimpin produksi video klip ini dengan 20 selebriti dalam kurun waktu dua hari.

Curhat Opie Kumis, Jual Burung Rp25 Juta untuk Modal Nyaleg

Video klip ini diiringi alunan musik yang diciptakan oleh penata musik Tya Subiakto. "Ini kan sudah masa tenang maka diisi dengan hal-hal yang berkaitan. Para pekerja seni yang satu rasa dengan Mas Agus dan Mpok Silvy, kita memberikan cara yang terbaikan agar programnya tersampaikan," ucap Eko.

Tak hanya Eko dan Tya, Venna Melinda juga ambil peran dalam video klip ini dan ikut melantunkan lirik yang disampaikan. Selain itu, Anang Hermansyah, Lucky Hakim, Pasha Ungu, Dede Yusuf, Annisa Pohan, Allya Rajasa, Verrell Bramasta, Satrio Alexa, Okky Asokawati, dan Abi Yapto juga ikut berpartisipasi.

Terpopuler: Putri Anne Pamer Tato Baru Lagi, Pinkan Mambo Ngamen di Lampu Merah

"Di dalam video klip ini ada kata-kata gerilya, kita benar-benar melihat langsung bagaimana masyarakat kita dan melihat kemiskinan di Jakarta," kata Venna.

Video klip ini juga menampilkan sedikit pidato Agus Yudhoyono. "Kita syutingnya juga gerilya, idenya ini untuk kepentingan kita semua," ujar pria kelahiran Nganjuk berusia 46 tahun itu.

Eko Patrio Bongkar Status Verrell Bramasta dan Putri Zulkifli Hasan: Kenapa Tidak?

Berdasarkan pantauan VIVA.co.id, video ini cenderung berwarna hitam dan tak banyak kolaborasi warna-warna cerah. Kejujuran dan apa adanya, itulah segelintir makna dari video klip tersebut.

"Kelanjutan videonya nanti akan diisi oleh beberapa tokoh, kemudian ada dari profesi lain seperti petani, guru, tukang sayur, nelayan, dan yang lainnya. Kalau yang hari ini versi selebriti," kata anggota DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional tersebut. (ren)

Sekjen PAN Eddy Soeparno.

PAN Pede Punya Eko Patrio hingga Zita Anjani, Siap Tarung di Pilkada DKI Jakarta

Sekjen PAN mengungkapkan, partainya tidak kekurangan kader potensial yang siap maju Pilkada Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024