Pilihan Warna Cat Rumah yang Tepat untuk Anda

Cat dinding warna pink menjadi tren di 2018
Sumber :
  • Elle Decor

VIVA.co.id – Ketika menempati rumah, seseorang akan melakukan berbagai hal untuk membuat nyaman penghuninya. Salah satu hal yang paling penting adalah penggunaan cat dinding.

Aplikasikan 5 Warna Cat Ini di Rumah? Begini Arti Psikologisnya

Sebab, pemilihan cat dinding yang tepat akan membuat sang pemilik betah. Hal ini tak lain karena warna yang diterapkan sesuai dengan karakteristik orang tersebut.

"Kalau bicara warna cat pasti akan berbicara soal kepribadian pemilik rumah. Sudah pasti atmosfer mood yang dihadirkan sesuai dengan pribadi si pemilik rumah," kata Head of Brand and Consumer Marketing PT ICI Paints Indonesia, Anastasia Tirtabudi saat dikonfirmasi VIVA.co.id, dalam acara peluncuran Dulux Catylac Glow di Oakwood Jakarta Selatan, Kamis 12 Oktober 2017.

11 Rekomendasi Warna Cat Kamar Tidur yang Menenangkan

Ia pun melanjutkan, penggunaan warna cat dalam ruangan pun harus dipertimbangkan. Karena, setiap warna yang diterapkan pada satu ruangan ke ruangan lainnya akan memberikan efek yang berbeda.

Dia mencontohkan, warna yang sesuai untuk diaplikasikan ke kamar anak adalah warna yang lembut dan cerah. "Dengan menerapkan warna tersebut, akan merangsang anak dari sisi kreativitas," ucapnya.

11 Warna Cat Ini Bikin Rumah Kecil Terlihat Luas

Sementara itu, untuk pemilihan warna cat yang tepat di ruang keluarga adalah warna-warna hangat, seperti kuning atau yang lebih ke arah natural hingga merah.

"Ini akan menimbulkan suasana yang hangat ketika keluarga berkumpul," katanya.

Berbeda lagi jika menerapkan warna cat dinding di ruang makan. Meski warna yang sesuai juga warna hangat seperti kuning, bisa juga orange. Ini akan membantu merangsang nafsu makan si penghuni rumah.

"Tapi, terkadang konsumen suka yang natural. Jadi kadang suka dikombinasikan dengan warna kuning dan hijau sehingga kesan naturalnya dapat," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya