Dua Desainer ini Tawarkan Hal Baru untuk Generasi Millenial

 Irwansyah Mecs dan Leny Rafael
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ichsan Suhendra

VIVA –  Mengincar kalangan millenial dua perancang busana, Irwansyah Mecs dan Leny Rafael menghadirkan koleksi baru yang diharapkan dapat menjadi brand bagi kalangan anak muda.

Mulai Peduli Kesehatan, Muncul Lagi Golongan Coffee Snob yang Ogah Pakai Gula

Irwansyah dengan brand MECS yang berarti mixed, etnic, casual dan sporty ini menghadirkan koleksi Tropical Colourfull. Dan untuk meraih pangsa pasar milenial model maupun harga disesuaikan. Warna dan bahan disesuaikan dengan iklim Indonesia.

“Pemilihan bahan dan warnanya pada brand ini pun juga disesuaikan, lebih ringan dengan bahan sutera polyester, nyaman digunakan dan warna-warna tropical yang cerah,” kata pria yang juga pemilih butik The Sahdan dalam rilis kepada VIVA, Selasa, 26 Februari 2019.

Nyatakan Cinta dengan Tinta, Millenial Hingga Gen Z Diminta Jangan Golput

Untuk konsep motifnya, Irwan memilih printing industrialis minimalis dengan garis design geometris dan asimetris, yang disesuaikan dengan selera pria muda masa kini.

Sementara Leny melalui AI. DENTITY, coba mengajak para pecinta fashion menemukan gaya kepribadian melalui gaya berpakaian. Motif cheerful dan warna-warni yang fun menghiasi koleksinya kali ini.

Ditegur KPI, Ivan Gunawan Ngaku Gak Punya Temen: Kemaren di Demo Semua Pada Diem

“Kita mengajak para pemakai produk iniuntuk bisa menikmati nuansa summer yang ceria dan menyenangkan,” kata Leny.

Leny juga mempunyai tujuan untuk bisa menjangkau dan memenuhi kebutuhan fashion para wanita Indonesia dengan segala ukuran mulai dari extra small sampai extra plus size.

Ivan Gunawan

Ivan Gunawan Ungkap Kris Dayanti Jadi Role Modelnya Selama Ini

Ivan Gunawan baru-baru ini mengungkapkan bahwa salah satu role modelnya dalam berpenampilan adalah Diva Indonesia, Kris Dayanti atau yang akrab disapa Mimi KD.

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2024