Solusi Miliki Wajah Cerah dan Sehat dalam Waktu Cepat

Ilustrasi kecantikan/wanita.
Sumber :
  • Pixabay/Laleyla

VIVA.co.id – Industri kecantikan Tanah Air, kini telah berkembang sangat pesat. Sebab, saat ini Anda dapat memiliki kulit cerah dan sehat dalam waktu singkat.

Coba Masker Wajah DIY dari Nanas untuk Kulit Bercahaya Secara Alami

Di beberapa klinik kecantikan, kini telah hadir perawatan bernama Messo Glow. Perawatan tersebut merupakan perawatan yang dilakukan secara injeksi dengan cairan berbahan aktif alami.

Beberapa isi cairan tersebut merupakan vitamin C dan serum pencerah yang disuntikkan pada bawah kulit. Sedikitnya, ada 20 titik di wajah yang akan disuntikkan ke wajah Anda.

Makin Naik Daun, Brand Lokal Produk Perawatan Tubuh dan Kecantikan Kian Diminati

"Jadi, Messo Glow ini perawatan untuk pencerahan wajah secara instan. Tujuannya selain mencerahkan kulit wajah, juga memberikan energi antioksidan yang kuat serta vitalitas pada kulit," ujar ahli kecantikan, dr Sista Sandhi Prawista dari NMW Skin Care Depok kepada VIVA.co.id, belum lama ini.

Dia menuturkan bahwa manfaat lain dari Messo Glow, yakni memberikan solusi sempurna untuk regenerasi kulit, restorasi kolagen dan produksi elastin, sehingga memperbaiki elastisitas dan ketahanan kulit. Kendati demikian, perawatan ini hanya bertahan 2-3 minggu karena hanya diterapkan pada permukaan kulit wajah.

Penumpang KAI Kelas Executive dan Luxury Kini Bisa Jajal Treatment Kecantikan

Sementara itu, ada beberapa penderita penyakit tertentu yang tidak boleh melakukan perawatan ini, seperti diabetes dan mereka yang mengonsumsi obat pengencer darah. Itu, lantaran dapat membuat penyakitnya semakin parah.

"Perawatan enggak bisa bertahan lama, paling 2-3 minggu saja karena penerapannya di bawah permukaan kulit. Ada beberapa penderita yang tidak bisa menerapkan perawatan ini, seperti diabetes, gula dan yang mengonsumsi penyakit gula karena jadinya pendarahan semakin banyak, sehingga tidak disarankan," tutur dia. (asp)

Ilustrasi perawatan wajah.

Mengenal Skin booster Seberapa Efektif Untuk Bikin Wajah Mulus dan Bercahaya?

Banyak yang rela melakukan segala cara untuk mendapatkan kulit sehat. Selain menggunakan skincare, ada satu metode yang bisa kamu lakukan, yaitu skin booster

img_title
VIVA.co.id
26 Februari 2024