8 Wanita Multi Talenta Indonesia Tularkan Semangat Cintai Diri Sendiri

8 Wanita Fearless Beauty
Sumber :
  • Official Sariayu

VIVA – Mencintai diri sendiri memang terdengar mudah. Tidak sedikit pula yang menganggap bahwa mencintai diri sendiri menjadi sebuah sikap ego. Padahal, mencintai diri sendiri punya makna positif yang berdampak besar pada diri Anda.

Cerita di Balik Riasan Performer Closing Ceremony Asian Games 2018

Laman Psychlogy Today menulis bahwa mencintai diri sendiri terkait dengan rasa penerimaan diri dengan segala kekurangan dan kelebihannya. Dengan sikap tersebut, diri akan terasa lebih positif dan tentunya mampu meningkatkan kualitas hidup seseorang.

Banyak yang bisa didapat dengan mencintai diri sendiri, selain Anda akan merasa lebih bahagia, sebuah studi yang dipublikasikan dalam jurnal Health Psychology menemukan bahwa mencintai diri sendiri bisa mendorong Anda untuk hidup lebih sehat. 

Game MMORPG Tarisland Siap Menggebrak, Ada Streamer Indonesia

Selain itu, mencintai diri sendiri juga bisa mencegah Anda dari gangguan mental seperti kecemasan dan depresi. Karena sebuah studi menyebutkan bahwa seseorang yang mencintai diri sendiri akan lebih optimis dalam menjalani kehidupan sehingga mereka akan terhindari dari stres yang bisa menyebabkan depresi.

Pada akhirnya, mencintai diri sendiri bukan hanya mengubah kamu secara fisik, namun juga secara psikologis dan emosional. Dan saat kamu berhasil mencintai diri sendiri, orang lain akan ikut merasakan energi positif yang terpancar dalam diri atau dikenal dengan inner beauty.

1 Poin dari Markas Persib Cukup Membuat Bhayangkara FC Bersyukur

Hal tersebut juga mengilhami Sariayu. Di tahun 2019 ini Sariayu membawa semangat baru mencintai diri sendiri dengan mengajak perempuan Indonesia untuk berani mengungkapkan kecantikan mereka tanpa batasan usia, warna kulit, daerah asal, serta standar kecantikan yang dibuat oleh masyarakat. 

“Perempuan Indonesia dianugerahi kecantikan yang luar biasa beragam, kecantikan tidak hanya sebatas fisik, namun kuncinya adalah rasa percaya diri, bagaimana bisa menerima diri kita apa adanya," ujar Wulan Tilaar, Vice Chairwoman Martha Tilaar Group dari rilis yang diterima VIVA Rabu 29 Mei 2019.

Bertajuk #FearlessBeauty Sariayu juga mengajak wanita Indonesia untuk menularkan perasaan mencintai diri sendiri dan bangga menjadi cantik luar dan dalam ala dirinya sendiri.

Sariayu juga mendefinisikan semangat #FearlessBeauty menjadi beberapa kategori yaitu #FearlessHijab, #FearlesstoExplore, #FearlesstoGlow, dan #FearlessAging.

Untuk mewakili semangat #FearlessBeauty, sariayu juga mengajak 8 wanita muda inspiratif dalam kampanyenya. Mereka di antaranya Pipiet Kamelia, atlet Pencak Silat, Tiffani Afifa, dokter, penyanyi, dan juga content creator (#FearlessHijab). 

Prisa Rianzi musisi, painter sekaligus pengusaha di bidang fesyen dan Dinda Puspitasari, Fashion Illustrator (#FearlesstoExplore). Lalu ada Wewey Wita atlet Pencak Silat peraih medali emas Asian Games 2018 dan psikolog klinis dewasa Inez Kristanti (#FearlesstoGlow). 

#FearlessAging diwakili oleh Debby Susanto, mantan atlet bulutangkis pemilik gelar juara All England 2016 dan Aulia Halimatussadiah, penulis buku dan juga digital entrepreneur.

"Kami yakin, semua perempuan berhak merasa cantik seutuhnya dan setiap wanita bebas menentukan definisi kecantikanmu mulai dari sekarang."(ldp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya