Untuk Dukung Gaya Hidup Sehat, Berapa Asupan Protein yang Ideal?

Protein Shake
Sumber :
  • VIVA/ Sumiyati

VIVA – Saat ini, sudah banyak orang yang mulai peduli dengan kesehatannya. Bisa terlihat dari menjamurnya tempat-tempat gym hingga banyaknya area jogging track yang menjadi bukti bahwa makin banyak orang yang gemar berolahraga.

WHO: Imunisasi Global Menyelamatkan 154 Juta Jiwa Selama 50 Tahun Terakhir

Untuk mendukung gaya hidup sehat, tentu saja bukan hanya didukung dengan olahraga saja, tapi dibarengi dengan konsumsi makanan sehat. Nah, kalau kamu lagi jalan-jalan di mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, kamu bisa coba mencicipi beberapa menu sehat di Pish & Posh Cafe by Bakerzin.

Berkolaborasi dengan L-Men, kafe ini meluncurkan beberapa varian menu terbaru, yakni Protein Shake, sebagai pilihan asupan protein ketika eating out untuk mendukung gaya hidup aktif secara fisik. Kafe ini menawarkan berbagai menu sehat, seperti pilihan salad yang lebih variatif, smoothy bowl, juice, smoothies, dan juga healthy salad bar. Menu-menu tersebut dapat dijadikan sebagai opsi asupan protein tambahan, sebelum maupun setelah berolahraga.

Jangan Anggap Remeh, Ini 4 Tanda yang Menunjukkan Anda Alami Stres

“Asupan nutrisi protein harian sering terlewatkan, padahal protein berperan penting dalam mendukung gaya hidup aktif secara fisik. Semakin aktif seseorang secara fisik, otot akan semakin sering digunakan sehingga asupan protein yang cukup amatlah penting untuk menjaga massa otot," ujar Jesaya Christian, Brand Manager L-Men, di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Selasa 17 Desember 2019.

Menurut European Journal of Sport Science, kebutuhan protein untuk orang dengan latihan endurance intensitas rendah dan sedang adalah 1.1 gram/kg BB/hari, sedangkan mereka yang memiliki tujuan pembentukan otot (body building) memiliki kebutuhan protein 1,6-2,2 gram protein/kg BB/hari.

Waspada! DBD di Indonesia Melonjak Hampir 3 Kali Lipat pada Kuartal I 2024

Apabila mengikuti rata-rata berat pria Indonesia pada rentang usia 18-40 tahun pada Riskesdas 2013, yakni 62 kg, dengan konsumsi 2 gram protein/kg BB per hari, maka total kebutuhan protein sehari adalah sebesar 124 gram.

Sayangnya, seringkali asupan protein dari makanan sehari-hari cenderung defisit. Kandungan protein dalam makanan yang ditemukan sehari-hari, telur: 6gr/butir, putih telur: 4gr/butir, dada ayam (100gr): 27gr, tempe matang (30 gr): 5,5gr.

"Inilah mengapa diperlukan asupan protein tambahan selain dari makanan sehari-hari, apalagi bagi yang ingin menambah massa otot,” kata dia.

Empat varian rasa dalam Protein Shake yang bisa kamu cicipi di kafe ini, antara lain Almond Milk Banana, Strawberry Banana, Green Mint dan Chocolate Peanut Butter.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya