Waktu Tepat Timbang Berat Badan

Timbangan berat badan.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Menimbang tubuh merupakan salah satu cara mengontrol berat badan, apakah ideal atau tidak. Namun, tahukah Anda, menimbang tubuh juga memiliki syarat tertentu. Salah satu yang harus diperhatikan adalah waktu terbaik untuk menimbang tubuh.

Dear Penderita Maag, 5 Tips Ini Bermanfaat Untukmu

Dilansir dari laman Reader's Digest, menimbang berat badan saat pagi dan malam hari, ternyata memiliki hasil yang berbeda. Lalu, kapan waktu ideal untuk menimbang berat badan Anda?

Menurut National Weight Control Registry, 75 persen mereka yang berhasil menurunkan berat badannya, memiliki waktu yang konsisten dalam menimbang tubuhnya. Ditambah, studi tahun 2012 dalam Journal of Nutrition and Dietetics menemukan, mereka yang berhasil menurunkan berat badannya, sedikit sulit untuk mengalami kenaikannya kembali, jika menimbang tubuh secara reguler.

Menu Sahur Ini Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Jadi, mulai saat ini, rutin menimbang berat badan dengan beberapa persyaratan. Pertama, dokter merekomendasikan mengatur waktu untuk menimbang berat badan selama satu kali sehari dengan waktu yang sama setiap harinya. Dengan konsistensi waktu, diharapkan berat badan akan terdata secara akurat.

"Anda harus kenali secara akurat berat badan Anda agar mampu mengatur gaya hidup dan pola makan di kemudian hari," ujar Direktur Medis dari Wellness Clinic, Holly Wyatt, M.D.

Waspada, Ini 4 Bahaya Langsung Tidur Setelah Sahur, Bisa Sebabkan Diabetes

Para ahli pun menyarankan rutin menimbang dilakukan di pagi hari setelah mengosongkan kandung kemih dan sebelum sarapan atau berolahraga. Tidak hanya Anda akan mendapatkan angka yang sangat rendah, tapi hal ini merefleksikan berat badan yang sesungguhnya sebelum ditambahkan dengan makanan dan cairan ekstra lain. (ren)

Ilustrasi beraktivitas di bulan puasa

6 Olahraga Aman saat Menjalankan Puasa Ramadan

Olahraga saat puasa dapat memberikan banyak manfaat, seperti meningkatkan stamina, menjaga kesehatan tubuh dan membantu mengontrol berat badan.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024