Ayah, Ini Cara Cegah Perubahan Emosi Ibu Hamil

Ilustrasi ibu hamil.
Sumber :
  • Pixabay/Pexels

VIVA.co.id – Perubahan hormon saat hamil, memicu terjadinya naik turun secara emosi yang dirasakan para ibu hamil. Hal ini cenderung membuat emosi pada ibu hamil, berubah secara kontinu dan dalam waktu singkat.

Kenali Sejak Dini Gejala Hamil yang Berisiko Tinggi

Sikap tersebut biasanya membuat kaum suami kewalahan menanganinya. Padahal, dengan cara yang cukup mudah, para suami bisa meringankan perubahan emosi sang istri saat hamil.

"Mood swing itu bisa dicegah dengan menjadi teman curhatnya sang istri. Enggak perlu repot ngasih solusi, seringnya para ibu hanya mau didengarkan saja keluhannya dan dimanja," ujar pakar Psikolog keluarga, Tara de Thouars, dalam media gathering Festival Ngidam SGM Bunda, di Aston Kuningan, Jakarta, Kamis 24 Agustus 2017.

Benarkah Konsumsi Kunyit saat Hamil Berbahaya?

Menurutnya, memberi dukungan dalam bentuk teman curhat, serta sedikit sentuhan fisik seperti memijat dan memeluk, sudah mampu menurunkan rasa kesal dan gelisah pada ibu hamil. Selain itu, para ayah juga disarankan untuk mengerti dengan perubahan emosi ini.

"Jangan ikutan sensitif juga saat istrinya berubah mood, nanti malah berantem. Sebaiknya para ayah membentuk komunikasi baik, terbuka dan positif saat sang istri sudah mulai menampakan perubahan mood," tuturnya.

Rentan Keputihan, Ibu Hamil Harus Rutin Ganti Celana Dalam

Tidak hanya itu, dengan kehadiran para suami, juga membuat sang istri merasa tidak sendirian menjalani kehamilan. Sebab, proses kehamilan harus disiapkan sejak dini dari pasangan suami dan istrinya.

"Saat cek ke dokter, misalkan, ayah sebaiknya mendampingi agar tahu proses tumbuh kembang janinnya. Di sisi lain, ibu juga merasa mendapat dukungan penuh dengan kehadiran suami," kata dia. (asp)

Ilustrasi ibu hamil.

Kulit Kering saat Hamil, Berbahayakah? Ini Penjelasannya

Banyak bumil yang kulitnya kering, gatal dan bersisik.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2019