4 Tips Sederhana Membuat Salad Lezat

Ilustrasi salad
Sumber :
  • iStock

VIVA.co.id -Salad adalah pilihan makanan yang paling sehat yang harus Anda santap setiap hari. Tak hanya rendah kalori, salad juga cukup mengenyangkan. Belum lagi, kandungan nutrisi penuh yang akan Anda dapatkan dengan menyantap sayur-sayuran mentah dalam salad.

Tak hanya salad restoran yang lezat, Anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Tak perlu takut repot karena menyiapkan salad hanya membutuhkan sedikit waktu. Berikut ini adalah beberapa ide menu salad yang bisa Anda coba seperti dilansir Times of India.

Salad telur rebus

Yang satu ini sangat ideal disantap sebagai sarapan pagi. Caranya mudah yakni dengan membuat mayones homemade yang terdiri dari mustard, garam dan lada. Telur rebus yang sudah matang bisa Anda potong kasar dan taburkan di atas sayur-sayuran. Terakhir, tambahkan saus mayones.

Caesar salad ayam panggang

Nah, ketika Anda merasa lapar di siang hari jangan buru-buru membeli camilan manis atau keripik kentang. Caesar salad bisa menjadi pilihan. Anda juga bisa menambahkan ayam panggang atau ayam bakar sebagai toppingnya.

Yang harus Anda lakukan adalah memarinasi dada ayam yang sudah difillet dengan bumbu herbal Italia seperto oregano dan basil serta minyak zaitun. Panggang atau bakar ayam dan potong dadu. Untuk saus Anda bisa mengombinasikan lada, cuka, minyak zaitun, bawang putih dan mustard. Tuangkan di atas sayur-sayuran dan tambahkan sedikit parutan keju.

Salad mentimun Yunani

Di sore hari, salad pun bisa menjadi pilihan. Salah satu yang paling ideal ialah salad mentimun Yunani yang akan membuat tubuh menjadi segar. Caranya dengan mencampurkan irisan bawang bombay yang telah direndam di dalam cuka selama beberapa saat, mentimun, buah zaitun dan keju cottage. Gunakan campuran minyak zaitun dan air perasan jeruk lemon yang telah diberi garam juga lada sebagai saus dressing.  Tambahkan irisan cabai untuk tambahan cita rasa pedas.

Salad pasta

Jika Anda sedang menjalani diet, menu salad pasta ini sangat cocok dinikmati untuk makan malam. Hal pertama yang harus dilakukan adalah merebus makaroni dan brokoli bersama-sama. Setelah matang Anda bisa mendinginkannya dengan menggunakan air dingin.

Empat Kesalahan yang Buat Salad Jadi Tidak Sehat

Saring air lalu kombinasikan makaroni dan brokoli tadi dengan daging ayam rebus, tomat ceri, daun mint serta campuran minyak zaitun dan cuka sebagai dressing. Dinginkan di lemari es selama beberapa saat kemudian salad pasta pun siap dinikmati. (ren)

Salad.

Lima Topping Salad Ini Akan Rusak Diet Anda

Salah satunya adalah keju.

img_title
VIVA.co.id
6 April 2016