Trik Agar Sayur dan Buah Awet Disimpan di Lemari Es

Ilustrasi buah-buahan.
Sumber :

VIVA.co.id – Pesta perayaan Natal yang menguras seluruh persediaan bahan makanan Anda di lemari es mungkin saja sudah berakhir. Tapi, seringkali makanan sisa atau bahan makanan yang tidak terpakai masih menumpuk di dalamnya.

Tertulis di Alquran, 6 Buah Ini Punya Khasiat Luar Biasa untuk Singkirkan Penyakit

Pada akhirnya semua itu akan berakhir di tempat sampah. Padahal, semua sampah tersebut bisa habis dimakan dan tidak menjadi sia-sia.

Salah satu yang paling mudah menjadi sampah adalah makanan tidak tahan lama seperti sayuran. Namun, ada satu cara sederhana dan tidak mahal agar sayuran maupun buah-buahan Anda tak cepat layu atau busuk ketika disimpan di lemari es. Caranya adalah dengan memanfaatkan spons cuci piring.

Siapkan Menu Sehat untuk Sahur dan Buka, Begini Cara Simpan Sayuran Agar Awet Segar

Dilansir dari laman Mirror, Selasa, 27 Desember 2016, hanya dengan menempatkan satu spons di dalam wadah sayuran Anda, semua jenis sayuran yang Anda beli akan bertahan lebih lama.

Lemari es merupakan tempat di mana kelembapan muncul dan bertahan. Jadi, hanya dengan menempatkan satu spons dapur dalam wadah sayuran di dalam lemari es, menurut saran dari saluran Youtube, HouseholdHacker, semua kelembapan akan diserap oleh spons dan membuat sayur serta buah-buahan Anda bisa tahan lama.

Bisa Tingkatkan Libido, Konsumsi Buah Ini Bikin Urusan Ranjang Jadi Makin Erotis

Laci sayuran diketahui sebagai bagian paling berbahaya dalam lemari es Anda, karena di sanalah tempat bakteri berkumpul. Diperkirakan ada 8.000 bakteri dalam setiap satu sentimeter persegi wadah itu.

Jadi, selain tetap menjaga kesegaran sayuran di dalamnya, penting juga bagi Anda untuk rajin membersihkannya.

Ilustrasi diabetes.

5 Buah Manis yang Berbahaya Bagi Penderita Diabetes, Apa Saja?

Diabetes merupakan kondisi medis yang memengaruhi cara tubuh anda memproses gula darah. Makanan dan minuman yang dikonsumsi memiliki dampak langsung pada kadar gula darah

img_title
VIVA.co.id
3 April 2024