Paket Liburan ke Turki Cuma Rp5,5 Juta, di Sini Tempatnya

Wisata Turki.
Sumber :
  • Pixabay/Free-Photos

VIVA – Berlibur ke luar negeri kini bukan lagi menjadi hiburan kalangan tertentu saja. Dengan semakin banyaknya paket perjalanan murah, masyarakat bisa berlibur ke destinasi favorit di luar Indonesia.

Erdogan: Selama Masih Hidup, Saya Akan Terus Bela Perjuangan Palestina

Data Badan Pusat Statistik Nasional dan Kementerian Pariwisata RI mencatat, jumlah wisatawan Indonesia yang bepergian ke luar negeri selama tahun 2016 mencapai 8,4 juta orang. Angka ini kemudian melonjak di tahun 2017, yakni mencapai angka 9,1 juta orang.

Bagi Anda yang ingin berburu paket wisata murah, terutama untuk negara-negara Eropa, Anda bisa mendapatkannya di Pameran Travel Panorama JTB yang digelar hingga besok, 23 Maret 2019, di Central Park, Jakarta.

Prabowo-Erdogan Bahas Potensi Kerja Sama Indonesia-Turki dan Penyelesaian Konflik Palestina

Chief of Marketing Officer Panorama JTB Tours Indonesia, Fenny Maria mengatakan, paket-paket perjalanan, baik yang all-inclusive maupun land arrangement, ditawarkan dengan harga di bawah Rp10 juta untuk perjalanan ke Asia dan Eropa.

"Perjalanan 10 hari di Turki yang mengunjungi berbagai kota, seperti Istanbul, Bursa, Izmir, Cappadocia, Ankara dan lain-lain. Panorama JTB menawarkan paket seharga Rp5,5 juta yang di dalamnya sudah termasuk hotel, wi-fi di bis dan Bosphorus Cruise," ujar Fenny dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 22 Maret 2019.

Top Trending: Bobon Santoso Tantang BEM UI hingga Warga Turki Tak Mengenal Nama Waktu Shalat

Jika Anda ingin mengunjungi Eropa Barat, termasuk Amsterdam, Burges, Paris, Luxemburg, Engelberg dan lain-lain, Panorama JTB menawarkan perjalanan 8 hari penuh untuk mengunjungi semua tempat ini, dengan hanya Rp10 jutaan saja. Harga ini, sudah termasuk hotel, private coach dan sarapan untuk semua peserta.

Untuk berlibur ke Seoul, Korea Selatan, paket yang ditawarkan adalah Rp2,9 juta saja. Di dalamnya termasuk mengunjungi Nami Island, Petite France, Gyeongbok Palace dan tempat-tempat menarik lainnya. Paket ekonomis ini juga sudah termasuk hotel, private coach dan makan.

“Di sini, masyarakat akan menilai sendiri bahwa persepsi tentang conventional travel agent yang mahal dan enggak budget friendly itu salah. Paket yang kami tawarkan itu banyak sekali, tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan dan bujet masing-masing,” ucap Fenny.

“Yang jelas, kami telah dan selalu memprioritaskan pelayanan terbaik. Apalagi tujuannya berlibur. Kita pasti akan arrange end-to-end-nya, agar tinggal terima beres. Mulai dari tiket, hotel, transportasi, makan, wi-fi, dan lain-lain itu semua kita yang urus,” katanya menambahkan.

Dalam acara travel fair yang sudah 16 kali diselenggarakan oleh Panorama JTB ini, pelanggan akan dilayani oleh para konsultan travel berpengalaman yang siap sedia membantu untuk menentukan destinasi liburan. Mereka juga akan menginformasikan berbagai promo menarik untuk menekan harga, sekaligus memaksimalkan keuntungan yang bisa didapat saat bertransaksi di pameran.

“Kita percaya, traveling adalah hak dasar semua orang. Karenanya, kami berharap World of Holidays ini bisa memudahkan masyarakat dalam merencanakan liburannya," imbuh Fenny. (zho)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya