Spreewald, Nikmati Suasana Venesia Ala-ala Jerman

Spreewald
Sumber :

VIVA.co.id – Sekitar 100 kilometer tenggara Berlin di negara bagian Brandenburg, terletak Cagar Biosfer Spreewald yang indah. Daerah dataran rendah, di mana sungai Spree berkelok-kelok di ratusan perairan kecil melalui padang rumput, dan hutan yang belum terjamah.

Ini Solusi Mudah Perjalanan Wisata yang Nyaman dan Tenang

Dikutip Amusing Planet, Selasa 13 Juni 2017, Spreewald adalah salah satu tujuan liburan paling indah di Jerman. Seperti kebanyakan pada wilayah Brandenburg, terdapat ukiran pada zaman es oleh pergeseran gletser.

Diketahui, saat gletser mulai mencair dan hilang, ia meninggalkan jaringan sungai yang halus, yang diselingi oleh tumpukan kecil pulau pasir. Seiring berjalannya waktu, deposisi lebih lanjut membentuk rawa-rawa datar dengan hutan pinus, pohon willow, pohon ek, dan kapur.

Wisata Alam Embung Kledung, Indahnya Pemandangan ‘Gunung Fuji’ Indonesia

Spreewald telah ada sejak ribuan tahun antara abad kedua dan kelima. Suku-suku Jermanik sudah tinggal di sini. Pada abad keenam, selama migrasi besar, warga Slavia pertama tiba di sini.

Pemandangan alam di Spreewald berkembang menjadi lanskap yang dibudidayakan. Sebagian besar hutan dibuat untuk lahan pertanian dan mosaik ladang, padang rumput, serta peternakan.

Indahnya Pesona Alam Taman Posong, Tempat Terbaik Lihat Golden Sunrise di Temanggung

Saat ini, pulau berpasir kecil yang dikembangkan oleh endapan lumpur adalah rumah bagi lahan pertanian dan rumah tinggal. Setiap rumah dan setiap lahan pertanian memiliki pelabuhan kecil, serta perahu untuk mengambil ikan dan sebagai transportasi.

Di sini, pengunjung dapat berkunjung ke cagar biosfer UNESCO untuk mendaki, memancing ikan, bermain kano atau kayak di jaringan perairannya yang luas yang disebut "Fließe". Berperahu dan mengayuh adalah beberapa aktivitas paling populer di Spreewald, namun ada juga pemandangan lain untuk dilihat seperti gereja, istana, dan museum. (asp)

Kebun Teh Tambi

Wisata Alam Kebun Teh Tambi Wonosobo, Udara Sejuk dan Bisa Lihat 4 Gunung

Kebun Teh Tambi Wonosobo, Jawa Tengah menyuguhkan pemandangan alam yang menakjubkan. Selain udaranya yang sejuk, wisatawan bisa meihat empat gunung sekaligus.

img_title
VIVA.co.id
27 Oktober 2023